Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang adakan Job Fair bagi para pencari kerja di wilayah Kota Tangerang, Selasa (18/7/2017) di Metropolis Town Square, Jalan Hartono Raya, Babakan, Kota Tangerang.
Job Fair tersebut menyediakan berbagai lowongan pekerjaan dari 65 perusahaan yang ada di Kota Tangerang.
Meski belum dibuka secara resmi, terlihat ribuan pencari kerja telah memadati tempat penyelenggara acara sejak pagi.
"Udah dari jam 6 dateng, karena kan takut parkiran penuh, terus keburu ramai, sekarang udah dapet formulir sih," ujar Ridwan (20) warga Karawaci, Kota Tangerang.Ridwan mengatakan sudah seringkali mengikuti kegiatab Job Fair di Kota Tangerang."Waktu Job Fair di kecamatan saya juga pernah ikut, cuman mungkin belum rezeki," ucapnya.Ia juga berharap semoga dalam Job Fair tingkat Kota ini bisa mendapatkan pekerjaan yang sesuia dengan dirinya.
"Dengan adanya Job Fair Tingkat Kota ini saya bisa mendapatkan pekerjaan, dan Bisa nambah nambah biaya kuliah," harapnya.