Senin, 20 Februari 2017 00:00 WIB | Dibaca : 486
Kepala Sekolah Harus Miliki Program dan Kerja Nyata
Kepala Sekolah Harus Miliki Program dan Kerja Nyata

Kepala Dinas Pendidikan Kota Tangerang, Abduh Surahman mengatakan bahwa Kepala Sekolah harus memiliki program yang jelas demi kemajuan sekolah yang dipimpinnya. Hal tersebut disampaikannya dalam pembukaan kegiatan workshop pengembangan sekolah dan penguatan Kurikulum 13 bagi guru dan kepala sekolah se - Kecamatan Cipondoh di Cisarua, Bogor.Abduh menjelaskan, keberadaan kepala sekolah bagaikan seorang pilot dalam sebuah pesawat. "Kepala sekolah itu bagaikan seorang pilot yang membawa banyak orang dalam pesawatnya. Jika kepala sekolah tersebut memiliki bekal ilmu pengetahuan yang cukup luas, dan dijadikan dasar untuk membuat sebuah program, maka saya yakin sekolah yang dipimpinnya akan jauh lebih baik lagi, seperti pilot yang mampu mengantarkan penumpangnya sampai ketempat tujuan yang ingin dicapai," jelasnya dalam sambutan.

Setelah program dapat tersusun dan terbentuk, maka langkah selanjutnya yang harus dijalankan adalah dengan tindakan nyata. "Jadi program itu harus dijalankan, bukan hanya disusun. Lalu publikasi lewat media massa, karena keberhasilan sebuah program ketika mampu diadopsi oleh orang lain," tambahnya. Bahkan, Abduh mengapresiasi kegiatan yang baru pertama kali di Kota Tangerang tersebut."Saya rasa ini adalah langkah baik yang dilakukan oleh UPT Pendidikan Kecamatan Cipondoh. Semoga daerah lain bisa melaksanakan hal yang sama seperti ini, dengan melibatkan guru kelas 1 dan 4 serta beberapa guru mata pelajaran lainnya," ujarnya.Sementara kepala UPT Pendidikan Kecamatan Cipondoh, Basri menjelaskan para peserta yang terdiri dari Kepala Sekolah Negeri dan Swasta, guru kelas I & IV, guru PAI serta PJOK yang berjumlah 223 orang. "Pada dasarnya kegiatan ini sejalan dengan Undang-undang no 25 tahun 2005 tentang sistem perencanaan pembangunan yang didalamnya mengatur soal Rencana Pembangunan Sekolah (RPS)," ujarnya. Pria yang akrab disapa Basri tersebut menjelaskan, penyusunan RPS sangatlah penting. Pasalnya, didalamnya berisi tentang program yang ingin dicapai oleh oleh kepala sekolah."Misalnya kita akan melihat program jangka pendek, menengah dan panjang. Contohnya seperti program sekolah Adiwiyata, atau peningkatan prestasi akademik siswa," paparnya. Maka, Basri berharap dari kegiatan ini para peserta dapat mengimplementasikan ilmu yang telah didapat disekolah masing-masing."Bahkan saya juga berharap kegiatan ini bisa dilakukan disetiap gugus di wilayah Cipondoh," tegasnya. Sementara, Taufik Qurrahman salah satu peserta mengatakan begitu menikmati workshop dan pelatihan ini."Para pemateri yang sangat kompeten dibidangnya, seperti Kepala Dinas Pendidikan, Kepala Bidang Pendidikan SD dan juga dari Pusat Kurikulum Nasional. Kami merasa sangat mudah mencerna apa yang disampaikan," ucapnya.Taufik Qurrahman yang juga kepala SD Negeri Petir 5 mengaku dengan adanya pemaparan terkait program kepala sekolah dirinya semakin bersemangat. "Tentunya kami juga akan berupaya untuk terus mencetak generasi-generasi baru yang kompeten, berkarakter dan berjiwa sosial," pungkasnya.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!