WAKAPOLSEK DAN KANIT BINMAS PERDULI DENGAN MASA DEPAN SISWA SISWI PELAJAR
Sepatan - Waka Polsek Sepatan Iptu SUYANA dan Kanit Binmas Iptu .M.Manik Memantau Kegiatan Siswa Siswi SMAN 11 Sepatan yaitu latihan peraturan baris berbaris (PBB) di lapangan kantor Kec Sepatan jl raya mauk km 11 Rt 002/001 Kel Sepatan Kec Sepatan Kab Tangerang Banten. Sabtu (21-10-2017).
Kegiatan ini dilakukan oleh siswa siswi SMAN 11 untuk persiapan pisik dan mental dalam menghadapi kegiatan Upacara setiap hari Senin.
Dalam kesempatan tersebut Wakapolsek dan Kanit Binmas memberi materi aturan aturan PBB dan tata cara upacara bendera merah putih.
Pada kesempatan itu Waka Polsek dan Kanit Binmas tidak lupa menyampaikan himbauan kepada para siswa supaya tidak terpengaruh adanya obat terlaràng dàn Narkoba serta supaya jangan sampài terlibat tawuran antar pelajar, Dan seluruh siswa/i supaya semangat belajar untuk mendapatkan nilai yang maksimal untuk menggapai cita-cita dan harapan impian orang tua.
Ini lah bentuk kepedulian wakapolsek dan kanit binmas kepada siswa siswi pelajar dengan selalu menyempatkan diri berbaur dan bergabung untuk menjalin tali kasih serta bentuk wujud program polri yaitu Polkiss.
Hal tersebut sesuai dilaksanakan menindak lanjuti atensi kapolsek sepatan AKP I Gusti M. Sugiarto bahwa untuk menjalin tali silaturahmi dan keakrapan di lingkungan sekolah dan upaya preventif guantibmas dan sinergitas menjaga stabilitas keamanan wilkum Sepatan yang aman dan kondusif.
Hum - Sepatan