Rabu, 7 September 2016 00:00 WIB | Dibaca : 421
Antisipasi Curanmor Bripka Ade Rohman Lakukan Giat Patroli Dialogis Ke Minimarket

Restrotangerang.info - Semakin merajalelanya kejahatan curanmor di berbagai wilayah mendorong Bripka Ade Rohman selaku Bhabinkamtibmas Kelurahan Gebang Raya Kepolisian Sektor Jatiuwung Resor Metro Tangerang Kota untuk melakukan sesuatu dengan mengintensifkan patroli dialogis di tempat-tempat yang sering terjadi tindak pidana curanmor seperti Indomart dan Alfamart.

Maka pada hari Senin tanggal 5 September 2016 pukul: 14.00 WIB, Bripka Ade Rohman lakukan kegiatan patroli dialogis, kegiatan tersebut dilakukan sebagai bentuk pencegahan dan antisipasi terhadap gangguan kamtibmas khususnya kejahatan curanmor, diharapkan dengan kehadiran Polri bisa memberikan rasa aman terhadap masyarakat.

Humas Polrestro



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!