Rabu, 27 Desember 2017 00:00 WIB | Dibaca : 142
Dalam Rangka Libur Natal Dan Tahun Baru Polsek Benda Antisipasi Pembobolan Rumah Kosong Diwilayahnya

Tangerang – Dalam rangka libur panjang Hari Raya Natal dan Tahun Baru 2018, rumah kosong sarat menjadi objek kejahatan lantaran ditinggalkan pemiliknya yang pergi berlibur maupun pergi mudik. Mengantisipasi hal tersebut, Kapolsek Benda Kompol M. Amar, S.H., mengintensifkan anggota unit shabara polsek benda tetap melakukan patroli khusus di rumah kosong yang ditinggalkan penghuninya.

Rabu, 27 Desember 2017. Anggota Unit Shabara melakukan pemantauan Perumahan Aero Land di wilayah kelurahan jurumudi dan Perumahan Duta Garden di wilayah kelurahan jurumudi baru kecamtan benda kota tangerang, anggota melaksanakan dialogis dengan petugas keamanan dan menyampaikan pesan-pesan Kamtibmas.

Anggota juga menghimbau agar waspada pemukiman saat libur karena banyak rumah kosong ditinggal berlibur, waspadai orang masuk pemukiman yang tidak dikenal, segera tanyakan keperluannya, dan tetap jalin komunikasi dengan anggota Polsek Benda untuk memudahkan saat butuh bantuan. Kapolsek Benda berharap selama liburan, kejadian sasaran rumah kosong dapat dicegah.

Humas Polsek Benda.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!