Polres Metro Tangerang Kota
Polsek Jatiuwung
JATIUWUNG – Menindaklanjuti arahan Kapolsek Jatiuwung Kompol Eliantoro Jalmaf, S.IK, M.IK agar jajaran Polsek Jatiuwung selalu menciptakan lingkungan yang aman dan kondusif bagi masyarakat yang berada di wilayah hukumnya, serta selalu melakukan sambang ke sekolah-sekolah untuk menyampaikan himbauan dan pesan-pesan kamtibmas kepada para guru dan para siswa.
Atensi tersebut dilaksanakan dengan baik oleh jajarannya, tak terkecuali dengan Kanit Binmas Polsek Jatiuwung Polres Metro Tangerang Kota, Iptu Fahyani, SH saat melaksanakan patroli kewilayahan menyambangi SMP Negeri 8 Tangerang yang berlokasi di Jl. Gatot Subroto Km.6 lingkungan Yonif 203 RT.01/02 Kelurahan Gandasari, Kecamatan Jatiuwung Kota Tangerang. Selasa (19/12/2017) pukul 14.00 WIB.
Dalam kesempatan tersebut, Iptu Fahyani menyampaikan pesan-pesan kamtibmas kepada para siswa. ”Agar para siswa jangan salah memilih teman dalam pergaulan, baik di sekolah maupun di lingkungan masyarakat dan bergaul dengan positif, mencegah bully antar siswa, mencegah pelecehan terhadap anak, menghindari pergaulan bebas dan penyalahgunaan obat-obatan narkotika dan sejenisnya” ucap Iptu Fahyani.
Kanit Binmas juga menghimbau kepada para siswa agar mentaati peraturan di sekolah, dan menghindari segala bentuk pelanggaran di sekolah yang akan berdampak buruk kepada diri sendiri maupun orang tua dan mengganggu sekolahnya.
(Jtu)