Sabtu, 2 Desember 2017 00:00 WIB | Dibaca : 194
Wakapolsek Cipondoh Jaga Situasi Aman Jelang Pemilukada Serentak Dengan Kunjungi Tokoh Masyarakat

Tangerang - Menjelang Pemilukada serentak pemilihan Walikota dan Wakil Kota Tangerang Tahun 2018 biasanya suasana politik mulai memanas, untuk menjamin terlaksananya Pemilukada serentak yang aman maka dilakukan pendekatan kepada para tokoh untuk memberikan pemahaman kepada massanya.

Wakapolsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota AKP Suhatur Tribudi, Sabtu 2 Desember 2017 melaksanakan sambang ke tokoh masyarakat Kunciran Bapak Alifudin yang merupakan Lurah Kunciran Indah berlokasi di Jalan Kunciran RT 03 RW 06 Kelurahan Kunciran Jaya, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang.

Wakapolsek menghimbau “jelang Pemilukada tokoh masyarakat peduli dengan permasalahan sekecil apapun, apabila tidak bisa mengatasi permasalahn laporkan ke bhabinkamtibmas guna penyelesaian permasalahan agar tidak menjadi besar sehingga dapat dicegah gangguan kamtibmas di Kelurahan Kunciran Jaya, Kecamatan Cipondoh,” ucap AKP Suhatur.

“Sebagai tokoh masyarakat, saya akan berikan pengertian kepada para warga untuk terus menjaga situasi aman menjelang Pemilukada serentak tahun 2018,” tutur Alifudin.

Humas polsek cipondoh



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!