Tangerang - Binamas Polsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota untuk Kelurahan Kunciran Indah Aiptu Turut Raharjo melaksanakan giat sambaing dan tatap muka ke rumah salah satu warganya bernama Ibu Ina yang berada di Kampung Bojong RT 05 RW 11 Kelurahan Kunciran, Kecamatan Pinang, Kota Tangerang pada hari Kamis (30/11/2017).
Sambang DDS (Door to Door system) merupakan salah satu cara mencegah kejahatan dan sudah merupakan program yang baku, yang harus dilaksanakan sesuai dengan perintah Kapolda Metro Jaya kepada Binamas.
Disampaikan pula oleh Kapolsek cipondoh bahwa sambang merupakan makanan siang dan malam bagi Binamas.
Aiptu Turut Raharjo mengadakan kunjungan kewarganya untuk memberikan rasa aman bagi warganya serta memberikan pesan kamtibmas “ agar warganya selalu mematikan kompornya saat meninggalkan rumah, untuk menjaga keamanan selalu kunci pintu rumah agar terhindar dari pencurian,” tutur Aiptu Turut Raharjo.
Kapolsek Cipondoh Kompol Bayu Suseno, ST, MSi, dalam anev jajaran Binmas bahwa Binamas selalu melaksanakan program sambaing yang sudah menjadi program utama bagi seorang Binamas.
Humas polsek cipondoh