Kamis, 16 November 2017 00:00 WIB | Dibaca : 104
Kapolsek Cipondoh Mengontrol Langsung Rumah Marbot Yang Akan Dibedah

Tangerang - Kapolsek Cipondoh Resor Metro Tangerang Kota Kompol Bayu Suseno, ST, MSi, dan Bhabinkamtibmas Kelurahan Panunggangan Aiptu Mulyadih melaksanakan peninjauan langsung rencana bedah rumah, milik Bpk Sugeng dan Ibu Anah, yang beralamat di Jalan MH Thamrin Km 7 Gang Mushola Al Islamiyah RT 004 RW 02 Kampung Pondok, Kelurahan Panunggangan, Kecamatan Pinang, pada hari Kamis (16/11/2017).

Kegiatan tersebut sebagai Aplikasi dari Program Kapolres Metro Tangerang Kota Kombes Harry Kurniawan, SIK, MH, yakni program POLSANTREN ( Polisi Sambang Pondok Pesantren ) dan POLKISS ( Kunjungan Polisi di Sekolah - Sekolah ).

Suami dari Pemilik rumah ( Bp. Sugeng ) adalah salah satu Marbot Masjid At Taqwa sedangkan dirumah tersebut digunakan sebagai " TPA A Ba Sha " dan Majelis Ta'lim diwilayah RT 004 RW 02 Kampung Pondok dengan Pengajarnya adalah Ibu Anah / Istri dari Pemilik rumah.

Kapolsek Cipondoh mengatakan bahwa “kondisi rumah / tempat saat ini sangat tidak layak huni, dibeberapa bagian bangunan sudah mengalami rusak parah, terutama pada konstruksi atas, kusen, jendela dan MCK, pembuatan rumah sejak tahun 1973, kondisi bagian atas bangunan saat ini sangatlah dikhawatirkan terutama pada saat proses belajar mengajar TPA apabila hujan lebat dan angin kencang, “ ujar Kompol Bayu Suseno.

Humas Polsek Cipondoh



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!