Rabu, 1 November 2017 00:00 WIB | Dibaca : 229
Dengan POLKISS Binmas Kelurahan Neglasari Ciptakan  suasana aman dan nyaman di lingkungan Sekolah

Neglasari - AIPTU SLAMET SUGIANTO, STB, Bhabinkamtibmas kelurahan Neglasari kunjungi Sekolah Dasar (SD) Negeri IV Neglasari, Jalan Marsekal Suryadharma, RT. 002/02 Kelurahan Neglasari, Kecamatan Neglasari, Kota Tangerang. Rabu (01/11/2017) pagi, sekitar pukul 11.00 WIB

Kunjungan dilaksanakan dalam rangka menindaklanjuti salah satu Atensi dari Kapolsek Neglasari KOMPOL H. UBAIDILLAH, SH., MA agar seluruh anggota Bhabinkamtibmas Polsek Neglasari mendukung setiap Kebijakan dan Program Kapolrestro Tangerang Kota.

Bhabinkamtibmas Kelurahan Neglasari kunjungi Murid SDN IV Neglasari di saat bubaran sekolah dan sedang Jajan sambil menunggu Jemputan pulang.

"Adik - adik Jangan Jajan Sembarangan dan kalau ada orang tidak dikenal memberikan Jajanan gratis jangan langsung diterima," – Imbau Aiptu Slamet.

Dalam kesempatan tersebut, Aiptu Slamet berdialog dengan para Murid dan mengingatkan "Adik - adik sebaiknya menunggu Jemputan di dalam lingkungan sekolah dan kalau ada orang yang tidak dikenal menawarkan menjemput pulang Jangan langsung ikut tapi laporkan dulu kepada Bapak atau Ibu Guru di sekolah,"- Ucapnya.

Selain melaksanakan salah satu program Pimpinan, Binmas Neglasari berharap dengan rutin mengunjungi Sekolah yang ada di wilayahnya dapat menjalin kedekatan dengan Pihak Sekolah dan Murid demi terciptanya suasana belajar yang aman dan nyaman dilingkungan Sekolah.

(Humas Negla)



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!