Jumat, 27 Oktober 2017 00:00 WIB | Dibaca : 413
Kunjungi SMP Nurul Iman Ini Yang Disampaikan Aiptu Hardoyo Kepada Kepala Sekolah

<span style="font-size: 12pt;"><strong>Tangerang, Polsek Ciledug</strong> &ndash; Aiptu Hardoyo Bhabinkamtibmas Polsek Ciledug, kamis (26/10) petang sekira pukul 17.00 WIB sambang ke SMP Nurul Iman yang betrempat di wilayah RT 01 RW 04 Kelurahan Sudimara Timur, Kecamatan Ciledug, Kota Tangerang.

<span style="font-size: 12pt;">Sambang kunjungan Bhabinkamtibmas Kelurahan Sudimara Timur ini merupakan realisasi atas perintah Kapolsek Ciledug Komisaris Polisi Supiyanto, S.H., yang dalam setiap kesempatan apel maupun anev rutin mengarahkan setiuap anggota khususnya Binamas untuk meng-goalkan program-program Pimpinan Polri yang diantaranya adalah Polisi Kunjungi Sekolah-sekolah (Polkiss) dan Polisi Sambang Pesantren (Polsantren).

<span style="font-size: 12pt;">Saat datang di SMP Nurul Imam bhabinkamtibmas disambut oleh Kepala Sekolah Bapak Iib Fauzi, HM, yang kemudian mempersilahkan untuk mengajak berkeliling area sekolah.

<span style="font-size: 12pt;">Saat berbincang-bincang ditengah safari sekolah, Aiptu Hardoyo sedikit membahas terkait kamtibmas disekitar sekolah. &ldquo;jaga anak-anak didik sekolah ini dari pengaruh kenakalan remaja&rdquo;, cetusnya kepada Bapak Fauzi.

<span style="font-size: 12pt;">Bapak Fauzi mengapresiasi perhatian yang diberikan oleh bhabinkamtibmas perihal kamtibmas di sekitar sekolah, dan akan terus berkoordinasi apabila ada hal-hal menonjol terkait kondisi keamanan baik pada bhabinkamtibmas atau Polsek Ciledug.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!