PD Pasar Kota Tangerang melakukan pemantauan operasional mobil pasar keliling. Kelima unit mobil yang mereka miliki dioperasikan oleh petugas khusus untuk memudahkan masyarakat memperoleh barang kebutuhan pokok.
“Setiap hari laporan masuk melalui aplikasi whatsapp dan mereka juga mengupdate harga komoditas di lapangan,” ungkap Direktur Utama PD Pasar Kota Tangerang Titien Mulyati.
Titien menjelaskan, dua unit mobil keliling dioperasikan hampir setiap hari. Sementara 3 unit mobil lainnya berkelilinng untuk mendukung event atau kegiatan yang digelar di Kota Tangerang.
“Pengoperasian mobil tersebut juga memberikan pemasukan untuk PAD melalui retribusi yang dikenakan,” kata Titien.
Tahun ini, target pendapatan bersih setelah pajak PD Pasar ke PAD Kota Tangerang lebih dari Rp600 juta.