Senin, 17 Juli 2017 00:00 WIB | Dibaca : 501
Jangan Lupa, 18-20 Juli Datang ke Job Fair
Jangan Lupa, 18-20 Juli Datang ke Job Fair
Jangan Lupa, 18-20 Juli Datang ke Job Fair

Dinas Ketenagakerjaaan (Disnaker) Kota Tangerang akan menggelar bursa kerja tahunan di Mal Metropolis Town Square, Kelapa Indah, Tangerang, Selasa (18/7)-Kamis (20/7/2017). Puluhan perusahaan ikut serta dalam kegiatan joib fair kali ini. Ribuan pekerjaan terbuka bagi umum tanpa dipungut biaya.

Kepala Seksie Penempatan Tenaga Kerja Disnaker Kota Tangerang, Syahrul Effendi mengungkapkan, job fair ini merupakan upaya Disnaker untuk mempertemukan para pencari kerja (pencaker), khususnya di Kota Tangerang, dengan sejumlah perusahaan. Sahrul mengatakan, tidak kurang dari 45 perusaahaan ikut serta dalam job fair tersebut. "Job fair ini juga kan bertepatan dengan pascakelulusan pelajar SLA (Sekolah Lanjutan Atas), otomatis jumlah pencaker naik, nah di sana (job fair) kita pertemukan mereka dengan sejumlah perusahaan," jelasnya,kemarin.

Dari jumlah perusaahan tersebut, dibuka sebanmyak 9000-an lowongan kerja. Sahrul menyebutkan, jumlah tersebut dirinci sebagai berikut, 4.461 lowongan pekerjaan di dalam negeri dan 4.700 lowongan pekerjaan di luar negeri. Ia mengklaim jumlah tersebut lebih banyak dibandingkan loker pada job fair tahun sebelumnya. "Perusahaan ini berasal dari Kota Tangerang, Kabupaten Tangerang, Kota Tangsel, dan DKI Jakarta,"ringkasnya.

Kesempatan tersebut terbuka bagi masyarakat umum. Sahrul menambahkan, jenis pekerjaan yang tersedia itu mulai dari driver, marketing, administrasi, logistik, farmasi, kasir, pramuniaga, caddy, sampai tenaga IT. Menurutnya, masyarakat Kota Tangerang yang ingin mencari pekerjaan bisa datang ke lokasi job fair. “Jadi kita gelar selama tiga hari berturut-turut,” katanya, kemarin.

Ia mengatakan, warga yang ingin melamar pekerjaan bisa langsung membawa berkas-berkas yang dibutuhkan setiap perusahaan. Ini untuk menghemat waktu dari tempat tinggal ke lokasi. Biasanya, berkas untuk pelamaran bersifat umum. Seperti foto copy KTP, ijazah pendidikan terakhir, kartu kuning, atau surat keterangan lainnya yang dibutuhkan perusahaan yang dituju. Kepala Dinas Ketenagakerjaan Kota Tangerang Moh Rakhmansyah mengharapkan agar masyarakat memanfaatkan job fair yang ada. Bila perlu memberitahu yang lain yang belum memiliki pekerjaan. “Karena momen ini kegiatannya hanya setahun sekali,” ujarnya.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!