Kamis, 19 Januari 2017 00:00 WIB | Dibaca : 1230
Keceriaan Siswa SDN Sukasari 4 Belajar di Gedung Baru
Keceriaan Siswa SDN Sukasari 4 Belajar di Gedung Baru
Keceriaan Siswa SDN Sukasari 4 Belajar di Gedung Baru

Siswa dan siswi SDN Sukasari 4, Kota Tangerang, kini terlihat lebih nyaman saat mengikuti kegitan belajar di gedung barunya, terhitung sejak dimulainya periode semester genap tahun ajaran 2017 ini.

Gedung megah berlantai tiga yang berlokasi di Jalan M. Yamin, Kelurahan Babakan, Kota Tangerang, akhirnya dapat mereka nikmati dengan lega, setelah Pemkot Tangerang mendapatkan izin resmi dari pihak Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham), selaku pemilik lahan diatas gedung sekolah tersebut.

"Aktivitas di sini sudah dilakukan sejak dimulainya semester genap. Prioritas utama, adalah pada proses kegiatan belajar mengajar tentunya. Hanya saja, masih kita terus lakukan kaitan penataan, karena masih ada barang-barang yang belum bisa masuk," ungkap Kepala Sekolah (Kepsek) SDN Sukasari 4 Kota Tangerang, Paulus Sarino, Rabu (18/1/2017).

Tercatat ada sebanyak 461 siswa dan siswi, serta 22 guru yang mengajar di SDN Sukasari 4. Selain itu, ada pula empat orang tenaga pendidikan, antara lain sebagai petugas kebersihan dan keamanan sekolah serta Tata Usaha.

Sedangkan penempatan ruang belajar bagi siswa-siswi kelas I, II dan III adalah pada lantai 2. Ruang untuk siswa kelas IV, V dan VI berada di lantai 3. Sementara, lantai dasar diperuntukan hanya sebagai tempat perkantoran, yakni ruang Tata Usaha, guru dan kepala sekolah.

Menurut Sarino, gedung baru ini lebih nyaman jika di banding gedung lama yang berlokasi di Jalan Perintis Kemerdekaan, Cikokol. Pasalnya, gedung lama sudah tidak representativf karena berada di pinggir jalan yang lalu lintasnya padat sehingga kerap menimbulkan kemacetan saat jam masuk atau pulang sekolah. Selain itu juga berpotensi menimbulkan kecelakaan bagi siswa.

"Bila dibandingkan dengan kondisi lingkungan, di sini lebih nyaman, terutama adalah lalu lintas. Lahan parkir juga cukup luas, ke depan kita harap secepatnya juga sarana prasarana dapat segera disempurnakan," paparnya.

Terkait tentang ketersedian ruang toilet, diakui Sarino, memang masih belum maksimal. Pasalnya, toilet digedung baru SDN Sukasari 4 ini, baru ada di lantai satu saja. Untuk lantai 2 dan 3 belum belum disediakan. “Penyempurnaan fasilitas terus dilakukan secara bertahap, yang penting saat ini adalah siswa bias belajar dengan nyaman,” katanya.

Alfian, salah seorang siswa kelas IV di SDN itu mengaku senang atas perpindahan mereka ke gedung barunya ini. Dia bersama beberapa teman sekelasnya, cukup merasa nyaman menempati gedung baru itu, terlebih diakui dengan keberadaan halaman sangat luas sekolah tersebut. "Enak, nyaman di gedung baru ini. Halaman sekolahnya saja luas, bisa main apa saja. Pokonya enak deh," katanya.

Hal itu juga disampaikan oleh siswi lain, yakni Meidin Nazma Luthviny. “Enak udah pindah enggak takut sekolah rubuh lagi. Yang lama kan bangunannya sudah tua,” katanya.

Hal senada juga dilontarkan orangtua murid kelas 1 yang tengah menunggu puterinya di luar gedung. Ibu muda bernama Yunita ini, cukup mengapresiasi langkah pemerintah daerah setempat, dalam mempertahankan dan memperjuangkan keberadaan gedung SDN diatas lahan milik Kemenkumham tersebut.

"Alhamdulillah, di sini lebih agak sejuk dan tidak terlalu bising. Halaman juga luas, lalu lintas juga tidak terlalu macet. Namun, memang sejauh ini masih ada kekurangan fasilitas, kita berharap kedepan pemerintah bisa lebih mempercepat menyempurnakan kekurangan gedung ini," ujarnya.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!