Rabu, 18 Mei 2016 00:00 WIB | Dibaca : 660
Job Fair Kota Tangerang 2016 Kembali Digelar
Job Fair Kota Tangerang 2016 Kembali Digelar

Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kota Tangerang kembali menggelar Job Fair Kota Tangerang 2016, yang akan dilaksanakan 24-26 Mei 2016 di Tangcity Mall, Cikokol, Kota Tangerang. Sebanyak 4000an lowongan disediakan dalam Job Fair tahun ini. Ketua Pelaksana Job Fair Kota Tangerang 2016, Mahdiar, mengatakan, ada 43 perusahaan yang ikut ambil bagian dalam Job fair tahun ini.Dari 43 perusahaan, satu perusahaan melibatkan Badan Penempatan dan Perlindungan Tenaga Kerja Indonesia (BNP2TKI) bagi yang ingin bekerja ke luar negeri. "Tahun ini kita libatkan BNP2TKI. Dan memberikan kesempatan bagi pencaker yang ingin bekerja ke luar negeri," kata Mahdiar. Sedangkan untuk jenis lowongan yang disediakan di Kota Tangerang, pihaknya menarik perusahaan perusahaan seperti jenis kesehatan, perhotelan, perbankan, tekstil, garmen dan lain lain."Pastinya ribuan lowongan kerja disiapkandalam Job Fair Kota Tangerang 2016 ini. Mulai dari lulusan SMA/SMK, Diploma, sampai Strata 1 baik pengalaman maupun fresh graduate," katanya kembali. Sedangkan target pencari kerja yang datang pada Job Fair Kota Tangerang 2016 nanti diprediksi lebih banyak dari tahun lalu. "tahun 2015 pencaker yang datang mencapai 60-70 persen, kemungkinan lebih banyak dari jumlah tersebut," kata Kepala Bidang Penempatan Kerja Disnaker Kota Tangerang ini yang ditemui di kantornya di Cikokol, Selasa (17/5/2016).Mahdiar menambahkan, saat ini jumlah penganggur di Kota Tangerang mencapai 4.583 orang. Kondisi ini yang diharapkan dapat terserap dalam Job Fair tersebut. Sehingga pihak Disnaker sendiri tak segan segan mengingatkan kepada perusahaan yang diajak kerjasama untuk lebih mengutamakan pencaker yang ber-KTP kan Kota Tangerang. Karena itu Job Fair Kota Tangerang 2016 ini benar benar dapat dimanfaatkan sebaik baiknya oleh masyarakat pancaker di Kota Tangerang. (*)



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!