Rabu, 17 Februari 2016 00:00 WIB | Dibaca : 979
Program Perjaka Gesit Dapat Antusias Tinggi
Program Perjaka Gesit Dapat Antusias Tinggi

Sejak di lounching oleh Walikota Tangerang Arief R Wismanyah pada 1 Februari 2016 lalu, program Perbaikan Jalan Kota Gerakan Sehari Tuntas (Perjaka Gesit) mendapat respon positif dari warga Kota Tangerang. "Alhamdulilah sejak di lounching respon di masyarakat kita Cikup tinggi. Sehari bisa mencapai dua atau tiga laporan," ujar Kepala Dinas Bina Marga dan Sumber Daya Air (BMSDA), Nana Trisyana, Rabu (17/2/2016).

Nana mengatakan saat ini masyarakat atau pengendara yang menemukan adanya jalan rusak, baru bisa melapor melalui call center 021-1500293 atau twitter dengan mention @PerjakaGesit. Masyarakat bisa melapor mulai pukul 08.00 –16.00 WIB. Nana mengaku tidak menutup kemungkinan program PerjakaGesit akan diperpanjang, jika memang antusias di masyarakat masih tinggi.

Diketahui Program PerjakaGesit merupakan

bentuk komitmen peningkatan pelayanan kepada masyarakat sebagai kado HUT kota Tangerang Ke 23. "Para pengendara bisa melaporkan jalan rusak secara langsung dan Ini sekaligus juga sebagai hadiah ulang tahun Kota Tangerang bagi masyarakat," kata Walikota Arief R Wismanyah.

Sebagai catatan Perjaka Gesit merupakan program perbaikan jalan yang dilakukan tuntas dalam sehari. Program ini bertujuan untuk mendorong terwujudnya pelayanan prima kepada masyarakat, sekaligus mendorong partisipasi aktif publik dalam pembangunan di Kota Tangerang, khususnya dalam penyelenggaraan jalan.

Dimana, dalam program PerjakaGesit dibagi dua tim dengan masing–masing terdiri dari 10 personel, yang akan langsung menuju lokasi dan melakukan perbaikan. Dan jalan yang dapat diperbaiki akan dengan kerusakan satu titik 10 meter persegi. Dimana jenis bahan konstruksi untuk perbaikan adalah aspal dan paving block. (Iwed)



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!