Senin, 23 Oktober 2023 19:20 WIB | Dibaca : 401
Percepat Pendinginan TPA Rawa Kucing, BNPB Siap Tambah Water Bombing dan Drone Thermal
Percepat Pendinginan TPA Rawa Kucing, BNPB Siap Tambah Water Bombing dan Drone Thermal
Percepat Pendinginan TPA Rawa Kucing, BNPB Siap Tambah Water Bombing dan Drone Thermal
Percepat Pendinginan TPA Rawa Kucing, BNPB Siap Tambah Water Bombing dan Drone Thermal
Percepat Pendinginan TPA Rawa Kucing, BNPB Siap Tambah Water Bombing dan Drone Thermal
Percepat Pendinginan TPA Rawa Kucing, BNPB Siap Tambah Water Bombing dan Drone Thermal

Tim Gabungan Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus mencari terobosan baru dalam proses operasi pemadaman TPA Rawa Kucing, Kota Tangerang. Terbaru, Pemkot Tangerang berencana menambah unit-unit amunisi untuk mempercepat kerja operasi pemadaman melalui penambahan helikopter water bombing dan drone thermal.

Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah menuturkan, Tim Gabungan Pemkot Tangerang telah memetakan kendala yang selama ini ditemukan di lokasi pemadaman. Lanjutnya, selama empat hari berjalan, Tim Gabungan Pemkot Tangerang menilai terdapat titik-titik api yang sulit dipadamkan secara total dikarenakan keberadaan gas metan di bawah tumpukan gunungan sampah yang sulit diidentifikasi. Berdasarkan skema operasi pemadaman terbaru yang akan diluncurkan, Tim Gabungan Pemkot Tangerang tengah menjalin kerjasama untuk menerjunkan drone thermal.

“Kalau dilihat dari permukaan memang api sudah tidak terlihat, tinggal titik-titik kepulan asap. Berdasarkan saran dari BNPB, kita sedang mencari drone thermal untuk digunakan memetakan dan mengidentifikasi titik-titik kandungan gas metan tersebut,” ujar Wali Kota Tangerang, Arief R. Wismansyah, Senin, (23/10/23).

Ia melanjutkan, Tim Gabungan Pemkot Tangerang juga telah menjalin kesepakatan dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) terkait penambahan 1 unit helikopter untuk keperluan operasi water bombing seperti yang dilakukan sekarang. Hal ini dilakukan untuk menambahkan daya amunisi untuk mempercepat operasi pemadaman di sektor operasi udara.

“Setelah dilihat dari pengamatan udara tadi kepulan asap masih sangat pekat, jadi kita telah mendapat informasi bahwa akan ada penambahan dari pusat (BNPB) terkait 1 unit helikopter water bombing lagi,” lanjutnya.

Selain itu, Tim Gabungan Pemkot Tangerang berharap penambahan 1 unit helikopter water bombing dan drone thermal dapat mempercepat penuntasan pemadaman di TPA Rawa Kucing, Kota Tangerang. (mts)



Kota Tangerang #Smart governance #Smart environtment

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!