Wali Kota Tangerang, Arief Wismansyah, mendatangi lokasi kebakaran yang terjadi pada sebuah pabrik di kawasan industri Jatiuwung.
Menurut laporan BPBD Kota Tangerang, musibah kebakaran tersebut terjadi pada Rabu (17/6) dini hari, dan menimpa pabrik cat PT. Kansai Prakarsa Coating.
Dalam pantauannya di lokasi, terlihat api sudah berhasil dipadamkan dan sedang dalam proses pendinginan lokasi kebakaran.
"Pemkot melalui BPBD sudah kerahkan 25 unit mobil pemadam kebakaran dengan total personel 300 orang," ujarnya.
Diketahui, kebakaran tersebut tidak sampai merembet ke bangunan lainnya di sekitar pabrik, begitupun pemukiman yang berada di sekitarnya.
"Alhamdulillah tidak sampai ada korban jiwa," ujarnya.
"Mobil damkar akan stand by disini sampai semuanya betul-betul selesai," sambungnya.
Hingga kini, penyebab pasti kebakaran masih diselidiki dan belum diketahui berapa total kerugian dari musibah kebakaran yang terjadi.