Jumat, 23 Agustus 2019 22:34 WIB | Dibaca : 219
Catat, Februari Dindik Buka Lowongan Tenaga Pengawas Sekolah

Dinas Pendidikan Kota Tangerang berencana menambah jumlah pengawas sekolah menengah pertama (SMP) pada 2020 mendatang. Itu dilakukan untuk meningkatkan kualitas pendidikan di Kota Tangerang.

Sekertaris Dinas Pendidikan Kota Tangerang Jamaludin menjelaskan, tenaga pengawas SMP saat ini masih minim. Yaitu baru berjumlah enam orang. Dimana idealnya, butuh 20 tenaga pengawas untuk mengawasi 33 sekolah negeri.

"Kami akui bahwa tenaga pengawas SMP kurang dan masih butuh sekitar 15 orang," ujarnya, Jumat (23/8/2019).

Menurut Jamal, enam tenaga pengawas ini bekerja ekstra. Karena para pengawas harus mengawasi, membina, membimbing, memantau, serta menilai 199 SMP negeri maupun swasta di Kota Tangerang.

"Walau kurang, tetapi pekerjaan mereka berjalan terus. Satu orang pengawas ada yang mengawasi 40 sekolah dan 30 sekolah," tambahnya.

Pihaknya mengaku akan melakukan rekrutmen tenaga pengawas demi menambal jumlah kekurangan tersebut yang rencananya akan dilakukan pada Februari mendatang.

"Nanti Februari (2020) ada tes lagi. Jadi, tinggal nunggu," pungkasnya.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!