Kamis, 24 Oktober 2019 20:32 WIB | Dibaca : 404
Respon Cepat BPBD Layani Kedaruratan

BPBD Kota Tangerang berkomitmen untuk merespon cepat pengaduan kedaruratan yang terjadi di masyarakat. Berbagai kondisi kedaruratan seperti banjir, kebakaran, penangkapan binatang liar, penanganan sarang tawon, pohon tumbang, pencarian orang tenggelam hingga pembersihan jalan licin akibat tumpahan tanah juga dilakukan.

Kabid Kedaruratan BPBD Kota Tangerang, Supiana Manap, mengatakan, BPBD mempunyai Pusat Pengendalian dan Operasi (Pusdalops), tim reaksi cepat untuk menangani laporan warga. 

"Kalau ada laporan kedaruratan kami verifikasi dulu, untuk respon time 15 menit lalu langsung ditindak lanjuti sesuai SOP," katanya, Kamis (24/10/19)

Untuk pelaporannya, melalui Emergency Call Center di 112, atau Whatsapp 0215582144, facebook dan instagram BPBD, melalui aplikasi Tangerang LIVE, Aplikasi laksa. Bisa juga langsung datang ke Pusdalops BPBD Kota Tangerang di Jalan KS Tubun, Kelurahan Koang Jaya, Kecamatan Karawaci, Kota Tangerang. 

"Kami harap dengan layanan kedaruratan ini dapat membantu masyarakat saat menemui keadaan-keadaan darurat yang terjadi ditengah masyarakat," pungkasnya.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!