Sabtu, 5 Oktober 2019 13:28 WIB | Dibaca : 406
Cara Unik Warga Jaga Lingkungan

Banyak cara yang bisa dilakukan dalam memerangi sampah. Mulai dari memberikan imbauan sampai dengan menyediakan tempat sampah di sejumlah titik. Hanya saja, ada aktivitas berbeda di Posyandu Sakura, RW 05, Kelurahan Sudimara Timur. 

Sekitar 10 sampai 15 warganya, tengah antre membawa gembolan. Isinya beragam, mulai dari sampah plastik, kardus, besi, hingga alumunium. Mereka membawa sampah untuk ditimbang. Ada petugas yang mencatat hasil timbangan. 

Ketua Bank Sampah, Sakura Sri Yuni Lestari, mengatakan, Sakura itu singkatan dari Sampahku Berkurang. Kegiatan yang baru berjalan satu bulan ini, diharapkan dapat mengurangi sampah yang ada di wilayahnya. Selain itu, masyarakat juga bisa memperoleh keuntungan dari mengumpulkan sampah yang bisa diolah. 

“Nantinya berat sampah akan dihitung dan dikonversikan ke dalam rupiah. Ada juga potongan yang digunakan untuk sedekah. Atau bisa juga, sampah berupa botol plastik atau kaleng dijadikan pot untuk menanam di lingkungan RW untuk memperindah lingkungan,” kata Sri. 

Ia berharap, seluruh warga di RW 05 bisa ikut menjadi anggota Bank Sampah Sakura. Selain membuat lingkungan menjadi bersih, warga juga bisa mengambil hasil timbangan sampah yang direncanakan bisa diambil tiga atau enam bulan sekali. 



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!