Dalam rangka memberikan kenyamanan, kemudahan dan pembayaran yang lebih transparan, Pemkot Tangerang akan mulai menerapkan sistem elektronifikasi bagi pengguna transportasi Bus Rapid Transit (BRT) Trans Kota Tangerang.
Wali Kota Tangerang Arief R. Wismansyah didampingi Sekretaris Dinas Perhubungan Wahyudi Iskandar membuka kegiatan Sosialisasi Pembayaran Non Tunai BRT Trans Kota Tangerang di Aula Kecamatan Karawaci, Rabu (11/9).
Arief menjelaskan program cashless yang akan diperuntukkan bagi kendaraan BRT merupakan langkah untuk mempermudah dalam memberikan kenyamanan kepada penumpang.
"Ini sebagai bentuk layanan kami kepada masyarakat agar lebih, aman, nyaman dan teratur," jelas Arief.
"Tapi ini masih sosialisasi dulu, dan nanti teknisnya seperti apa akan dilakukan Dishub," lanjut Arief.
Menurut Wali Kota, program cashless juga upaya mendorong masyarakat untuk beralih dari kendaraan pribadi ke kendaraan umum.
"Kalau lebih mudah, rapi, dan tertib otomatis masyarakat akan beralih dan dampak lebih jauhnya mengurangi kemacetan," tutup Wali Kota.