Sabtu, 9 Februari 2019 00:00 WIB | Dibaca : 359
Culinary Night Pertama Tahun 2019 di Gelar di Kampung Tematik
Culinary Night Pertama Tahun 2019 di Gelar di Kampung Tematik
Culinary Night Pertama Tahun 2019 di Gelar di Kampung Tematik
Culinary Night Pertama Tahun 2019 di Gelar di Kampung Tematik
Culinary Night Pertama Tahun 2019 di Gelar di Kampung Tematik
Culinary Night Pertama Tahun 2019 di Gelar di Kampung Tematik

‌‌‌Dinas Kebudayaan Pariwisata dan Pertamanan (Disbudpar) Kota Tangerang menggelar Culinary Night pertama di tahun 2019 yang berlokasi di salah satu Kampung Tematik, yaitu Kampung Markisa, Sabtu (9/2/2019).

Kepala Disbudpar Rina Hernaningsih menuturkan, pelaksanaan Culinary Night sebagai salah satu rangkaian dalam memeriahkan HUT Kota Tangerang ke-26 tahun. Selain itu, sekaligus memperingati HUT Kampung Markisa yang ke-1.

"Disbudpar selalu rutin menggelar Culinary Night, dan ini kali pertama dilaksanakan di tahun 2019 dalam rangkaian HUT Kota sekaligus HUT Kampung Markisa. Kedepannya, kami akan melakukakan banyak road show Culinary Night ke banyak tempat wisata lainnya. Hal tersebut sebagai upaya untuk menarik wisatawan untuk berkunjung," tutur Rina.

Tambah Rina, Culinary Night mempunyai potensi yang besar untuk meningkatkan kunjungan wisatawan. Pasalnya, mampu menyuguhkan banyak kuliner lokal hingga kekinian, serta bisa dihibur oleh tampilan seni.

"Mari kerjasama untuk menjadikan Kota Tangerang sebagai kota yang semakin layak untuk di kunjungi," ajaknya.

Ratu, salah satu masyarakat Kampung Markisa mengungkapkan rasa terimakasih dan senang atas adanya Culinary Night. Dengan pelaksanaan ini, menjadikan masyarakat untuk lebih terpacu lagi dalam memperbaiki kampungnya. Selain itu, mampu membantu pendapatan ekonomi masyarakat khususnya kaum ibu.

"Dengan pelaksanaan seperti ini, para ibu bisa berjualan, sehingga pendapatan keluarga semakin terbantu," tuturnya.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!