Antusiasme pengunjung Festival Al Azhom sangatlah tinggi. Tak sedikit wisatawan yang datang dengan membawa seluruh keluarganya untuk berkunjung ke festival ini.
Salah seorang pengunjung asal Tangerang yang datang dengan keluarganya, Heni mengatakan Festival Al Azhom merupakan kegiatan yang bagus karena bisa sambil bermain dan mengajarkan anak-anak mengenai pengetahuan agama islam.
“Festivalnya bagus, biar anak-anak bisa bermain sambil belajar, bisa tau cara menghafal al quran. Saya kesini sama suami dan anak,” ujar Heni . Selain itu, banyaknya stand penjual yang bervariasi sangat mengundang wisatawan. Mulai dari tempat berfoto, penjual aksesori hijab, baju muslimah hingga alat musik rebana semua ada di Festival Al Azhom
“Sekarang lagi liburan sekolah jadi bisa bawa anak-anak main kesini sambil liburan juga, apalagi Tempat nya bagus buat foto-foto dan banyak stand jualan, sehingga bisa sekalian belanja,” ujarnya
Heni berharap wisata religi semacam ini harus sering di gelar agar masyarakat juga teredukasi dan lebih berahklakul karimah, terus diadakan setiap tahunnya dan terus berkembang. "Agar lebih banyak lagi kegiatan seperti ini," katanya.
Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga, Dedi Suhada mengatakan, Festival yang digelar rutin setiap tahunnya selalu menampilkan sesuatu yang unik dan menghibur. Banyak kegiatan yang ditampilkan dalam menarik pengunjung karena menjadi bagian dari program Kota Layak Dikunjungi. "masukan dari warga kami sangat apresiasi," paparnya.