Senin, 27 Agustus 2018 00:00 WIB | Dibaca : 645
Tingkatkan Minat Membaca pada Anak, Kader PKK Ikuti Lomba Mendongeng
Tingkatkan Minat Membaca pada Anak, Kader PKK Ikuti Lomba Mendongeng
Tingkatkan Minat Membaca pada Anak, Kader PKK Ikuti Lomba Mendongeng
Tingkatkan Minat Membaca pada Anak, Kader PKK Ikuti Lomba Mendongeng

Kader PKK dari seluruh Kecamatan mengikuti lomba mendongeng yang diadakan oleh Dinas Perpustakaan dan Arsip Daerah (DPAD), Pada Senin (27/8/2018) di Aula gedung Windu Karya. Peserta menunjukan penampilan terbaiknya dalam bercerita.

Kegiatan pembukaan yang dihadiri oleh Ketua PKK Kota Tangerang Aini Suci Arief R.Wismansyah itu merupakan even pertama kali diadakan oleh DPAD guna meningkatkan minat membaca pada anak usia dini.

Plt Kepala DPAD, Meita Bachraeni mengatakan, Dijadikannya ibu kader PKK sebagai peserta lomba dongeng guna memaksimalkan peran ibu dalam menyampaikan informasi dan kegemaran membaca kepada anak-anak. Menurutnya upaya ini bagian dari mendukung program Tangerang Smart City.

"Kami harapkan melalui lomba ini dapat mendorong keluarga menghasilkan generasi yang cerdas dan berkualitas sehingga kedepannya menjadi bagian dari SDM penerus pembangunan Kota Tangerang," kata dia.

Sementara Ketua PKK Kota Tangerang, Aini Suci Arief R. Wismansyah mengapresiasi kegiatan yang diadakan oleh DPAD. Melalui mendongeng dapat memberikan motivasi untuk meningkatkan minat dan partisipasi membaca kepada anak-anak.

"Karena sekarang minat baca partisipasi sedikit, kita mulai dari Ibu-ibu dengan baca dapat mendidik generasi yang berwawasan luas," ujarnya.

Ia menjelaskan Tim Penggerak PKK juga telah mengadakan berbagai kegiatan guna meningkatkan minat baca pada anak salah satunya memberikan materi kepada ibu-ibu bagaimana cara-cara mendongeng yang baik agar pesan yang disampaikan dapat diterima oleh anak.

"Orangtua adalah model bagi anak-anaknya, jadi kegemaran membaca kalau kita bawa kerumah akan menghadirkan kebiasaan baik untuk anak, dapat dimulai dari anak usia dini dengan membacakan dongeng lalu diajak membaca sendiri," kata dia.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!