Muda-mudi dari berbagai komunitas yang tergabung dalam Rumah Kelompok InformasiMasyarakat (KIM) Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kota Tangerang, menggelaracara di AulaMasjid An-Nabawi, Perumahan Banjar Wijaya, Kota Tangerang, Sabtu (07/04).
Perhelatan yang bertajuk The Power of Love, menghadirkan berbagai KIM atau komunitas, sepertiKomunitas Freestyle Soccer, Doodle Art, Beatbox, Biola, Reptil, KIM UKMPeriuk Bestari, juga Komunitas Hijab Syar’i
Kepala Dinas Kominfo, Tabrani, menuturkan, KIM itu salah satupilar penting dalam pembangunan. Oleh karena itu, kami senantiasa bersinergi dan mendukung kegiatan KIM, sehingga perannya sebagai agen informasi maupun perubahan dapat terimplementasikan dengan baikditengah masyarakat. "KIM harus dapat senantiasa memberikan manfaat bagi KIM sendiri maupun masyarakat, seperti melalui kegiatan yang digelar ini," pesannya.
Sementara itu, perwakilan KIM Hijab Syar'i, Yola Alkansa, menyampaikan, kebersamaan dan kerjasama antar KIM,tentunya akan terus kami bangun bersama dalam wadah Rumah KIM Dinas Kominfo Kota Tangerang. Disetiap kegiatan, kami upayakan turut mengundang rekan komunitas yang ada di Kota Tangerang.
The Power of Love, lanjutnya, salah satu wujud nyata sinergi antar KIM sekaligus sarana untuk mengajak para muda-mudi agar terus memakmurkan masjid dengan kegiatan penuh manfaat dan sebagai ajang silaturahmi antar KIM di Kota Tangerang."Terima kasih juga atas dukungan Dinas Kominfo Kota Tangerang di setiap kegiatan KIM,"ucapnya.
Keseruan kian memuncak, saat perwakilan dari komunitas mementaskan berbagai kebisaannya. Ditambah dengan adanya kuliner gratis, talkshow tentang hijrah, cinta dan persahabatan yang menghadirkan seniman dan penulis,Meyda Sefira dan Adhin Abdul Hakim