Senin, 12 Maret 2018 00:00 WIB | Dibaca : 353
Galang Dana Melalui Sampah, Sebarkan Virus Sayang Lingkungan
Galang Dana Melalui Sampah, Sebarkan Virus Sayang Lingkungan
<div dir="auto">Kegiatan Penggalangan Sampah Anorganik, digalakkan di area CFD Jalan Mochammad Yamin, Cikokol, Kota Tangerang, Minggu (11/3).

<div dir="auto">

<div dir="auto">Kabid Kebersihan dan Penanganan Sampah Kota Tangerang Buce Gartina mengatakan, dalam hal ini Dinas Lingkungan Hidup akan terus mendukung kegiatan seperti itu.

<div dir="auto">

<div dir="auto">"Kita berharap memang ada tunas-tunas muda yang punya niat baik menjaga lingkungan Kota Tangerang ini," ucap Buce.

<div dir="auto">

<div dir="auto">Dia juga bersyukur antusiasme masyarakat baik. "Kita lihat animo masyarakat cukup baik, mudah-mudahan kita bisa bergerak lebih masif lagi dalam menularkan virus-virus cinta lingkungan Kota Tangerang," pungkasnya.

<div dir="auto">

<div dir="auto">Kegiatan ini diinisiasi oleh berbagai komunitas pemuda Kota Tangerang. Ketua Forum Kota Hijau Kota Tangerang Oktian Jaya Wiguna, menjadi salah satu kordinator acara ini.

<div dir="auto">

<div dir="auto">"Ini perdana kita ada penggalangan sampah anorganik. Jadi kita ingin regenerasi pemuda saat ini, gaya hidupnya dapat mengarah ke sayang lingkungan. " tandas Oktian.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!