Pemerintah Kota Tangerang terus berkomitmen dalam menciptakan lingkungan yang lebih bersih dan sehat. Kali ini, dalam upaya pengendalian pencemaran udara, Pemerintah Kota Tangerang melalui Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Kota Tangerang menggandeng Tangcity Mall, untuk menyediakan parkir khusus dan strategis bagi kendaraan yang lulus uji emisi.
"Program ini masih tahap berkoordinasi kerja sama strategis, untuk mendukung kebijakan ramah lingkungan di area komersial sebagaimana arahan dari Kementerian Lingkungan Hidup untuk daerah Jabodetabek, yang insyaallah akan dilaunching oleh Wali Kota Tangerang karena merupakan program 100 hari kerja," ungkap Kepala DLH Kota Tangerang Wawan Fauzi, Rabu (19/3/25).
Ia pun menjelaskan, komitmen menyediakan parkir khusus bagi kendaraan yang telah lulus uji emisi adalah langkah yang diharapkan dapat mendorong masyarakat untuk lebih peduli terhadap kualitas udara dan melakukan uji emisi dan pemeliharaan kendaraan secara berkala.
Tak hanya itu, DLH Kota Tangerang dan Tangcity Mall juga merencanakan program uji emisi gratis bagi kendaraan bermotor untuk mewakili area komersil.
"Program ini akan menjadi langkah awal dalam mendorong kesadaran masyarakat mengenai pentingnya uji emisi sebagai bagian dari upaya menjaga kualitas udara di Kota Tangerang," katanya.
Ia pun berharap, dukungan dan kerja sama semua pihak dalam menciptakan Kota Tangerang dengan lingkungan yang lebih bersih dan sehat.
"Sebagai tahap awal, pengunjung pusat perbelanjaan diberikan imbauan agar tidak menyalakan mesin kendaraan saat parkir, guna mengurangi emisi gas buang yang berkontribusi terhadap polusi udara. Pihak Tangcity juga melakukan penghijauan dengan menanam tanaman penyerap polutan, serta memberikan fasilitas parkir khusus yang strategis bagi kendaraan yang lulus uji emisi," jelasnya.