Kamis, 12 September 2024 16:19 WIB | Dibaca : 65
Optimalkan Peran Posyandu, PKK Kota Tangerang Sosialisasi Enam Kebijakan Integrasi Layanan Primer

Tim Penggerak Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Tangerang terus berkomitmen mengoptimalkan peran seluruh posyandu di Kota Tangerang. Terbaru, PKK Kota Tangerang baru saja menggelar “Sosialisasi Kebijakan Enam Integrasi Layanan Primer di Posyandu” yang diikuti oleh seluruh kader di Kota Tangerang.

Penjabat (Pj) Ketua PKK Kota Tangerang Zuraidiati Nurdin menuturkan, Sosialisasi Kebijakan Integrasi Layanan Primer di Posyandu tersebut digelar untuk mengintegrasikan seluruh aspek pelayanan kesehatan yang telah berjalan di Kota Tangerang.

Tidak hanya itu, sosialisasi tersebut bertujuan untuk mendorong enam aspek transformasi kesehatan, mulai dari transformasi layanan primer, transformasi layanan rujukan, tranformasi sistem ketahanan kesehatan, transformasi sistem pembiayaan kesehatan, tranformasi sumber daya manusia bidang kesehatan, serta transformasi teknologi kesehatan yang sedang dikembangkan di Kota Tangerang.

“Sosialisasi ini bertujuan untuk memberikan pembekalan kepada kader-kader terkait integrasi layanan kesehatan dengan posyandu di setiap wilayah, tujuannya sendiri kader-kader dapat memaksimalkan kontribusinya untuk meningkatkan pelayanan kesehatan di Kota Tangerang setelah sosialisasi ini berlangsung,” ujar Zuraidiati, Kamis (12/9/24).

Perwakilan Direktorat Tata Kelola Kesehatan Masyarakat Kementerian Kesehatan Rinja Juwita mengapresiasi kinerja PKK Kota Tangerang yang telah berinisiatif menyelenggarakan sosialisasi tersebut.

Ia mengatakan, sosialisasi mempunyai peran penting untuk mengakselerasikan tujuan realisasi integrasi layanan primer, salah satunya mendekatkan layanan kesehatan melalui jejaring integrasi yang telah dibangun hingga tingkat desa, dusun, bahkan lingkungan RT/RW setempat.

“Sosialisasi ini sangat penting untuk mendorong posyandu dapat berperan lebih di tengah masyarakat, salah satunya dengan menjadi sumber daya kesehatan yang dapat dimanfaatkan untuk meningkatkan layanan kesehatan berjalan lebih maksimal,” tambahnya setelah memberikan materi dalam sosialisasi siang tadi.

Selain itu, PKK Kota Tangerang berharap kegiatan sosialisasi tersebut dapat menjadi salah satu langkah strategis untuk mengoptimalkan peran posyandu dalam menopang layanan kesehatan masyarakat di Kota Tangerang.



kota tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!