Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat baik secara online maupun offline. Pelayanan secara online, masyarakat dapat memanfaatkan Super Apps Tangerang LIVE dan untuk pelayanan offline mulai dari Mal Pelayanan Publik hingga pelayanan lainnya.
Sejak 2023 lalu, Badan Pendapatan Daerah (Bapenda) memiliki program Bang Baja dan Nong Dara Keliling Pelayanan Kelurahan. Program tersebut memberikan pelayanan konsultasi pajak hingga pembayaran.
Kepala Bidang Pelayanan, Abdul Aziz Azamzami menjelaskan bahwa program Bang Baja dan Nong Dara Keliling Pelayanan Kelurahan setiap bulannya akan mengunjungi kelurahan yang ada di Kota Tangerang. Program ini juga bertujuan untuk mendekatkan pelayanan kepada masyarakat khususnya yang berada di wilayah yang jauh dari UPT Barat maupun Timur, atau ke Mal Pelayanan Publik.
"Setiap bulannya, minimal kami dua kali melakukan program tersebut. Tetapi, jika sedang ada program khusus seperti diskon yang sedang berlangsung saat ini pasti akan lebih sering lagi untuk hadir ke wilayah. Sejak Juli hingga Oktober 2023 Bang Baja dan Nong Dara telah melayani 380 wajib pajak di delapan kecamatan dan 16 kelurahan," ungkapnya, Rabu (6/3/2024).
Ia melanjutkan, pelayanan pembayaran PBB-P2 dan BPHTB memang dapat diakses secara online melalui aplikasi Tangerang LIVE. Namun, masih ada masyarakat yang masih memilih untuk membayarkan secara langsung.
"Kami terus meningkatkan pelayanan dengan hadir memudahkan untuk membayar secara online, namun tidak meninggalkan masyarakat yang masih memilih untuk melakukan transaksi secara offline. Masyarakat juga terus kami edukasi tentang pelayanan-pelayanan secara online," lanjutnya.
Aziz menyampaikan, apabila masyarakat Kota Tangerang ingin mengetahui jadwal dan lokasi Bang Baja dan Nong Dara dapat dilihat di instagram @bapenda_tangerangkota. Ia juga mengimbau, dengan partisipasi wajib pajak yang membayarkan pajaknya dapat menjadi bagian dalam pembangunan berbagai infrastruktur di Kota Tangerang.
"Pajak yang dibayarkan merupakan upaya dalam membangun Kota Tangerang menjadi lebih baik lagi di berbagai sektor melalui pajak yang diterima. Kami tentu mengimbau kepada masyarakat Kota Tangerang untuk membayarkan pajaknya demi kemajuan Kota Tangerang," tutupnya.