Rabu, 7 Februari 2024 15:09 WIB | Dibaca : 793
BPBD Kota Tangerang Imbau Masyarakat Waspada Hujan Angin dan Petir
BPBD Kota Tangerang Imbau Masyarakat Waspada Hujan Angin dan Petir

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Tangerang mengimbau masyarakat untuk mewaspadai hujan angin disertai petir yang kerap terjadi di Kota Tangerang. Hal ini, beriringan dengan bergantinya musim kemarau ke musim hujan.

Kepala BPBD Kota Tangerang Maryono Hasan menyatakan, pergantian musim banyak hal positif dan negatif. Salah satu hal yang ditunggu oleh masyarakat adalah musim hujan, karena petani dapat kembali menggarap sawahnya.

Namun, hal itu diikuti dengan angin kencang dan petir yang kerap diabaikan masyarakat ketika beraktivitas di luar saat hujan angin dan petir melanda.

“Masih banyak warga yang beraktivitas selama hujan. Baik itu di sawah, aktivitas luar ruang atau pun berkendara di jalan. Inilah yang terus kita imbau dan sosialisasikan,” jelas Maryono, Rabu (7/2/24).

Ia pun menuturkan, kewaspadaan terhadap petir perlu ditingkatkan menyusul kejadian petir menyambar di sejumlah wilayah. “Warga Kota Tangerang kami imbau waspada hujan angin dan petir. Jika sedang dalam perjalanan atau aktivitas luar untuk berhenti dulu, menepi ke tempat yang aman,” imbaunya.

Lanjutnya, masyarakat diimbau agar sering-sering mengecek sambungan keadaan listrik di rumah dan segera melapor ketika ada tiang listrik yang rawan atau bermasalah.

Selain itu, BPBD Kota Tangerang juga mengimbau kepada masyarakat untuk melakukan langkah-langkah responsif untuk mengurangi dampak buruk yang terjadi selama cuaca ekstrem melanda.

Salah satunya, yakni menghubungi panggilan darurat (112), hotline (021-5582144) atau mengunjungi delapan posko bencana yang telah disiapkan di berbagai wilayah.



bpbd hujan angin petir kota tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!