Kamis, 4 November 2021 10:04 WIB | Dibaca : 555
Menjadi Karang Taruna yang Tetap Berdaya Ditengah Pandemi

Dampak pandemi covid-19, telah dirasakan seluruh lapisan masyarakat. Namun, mengeluh dan menyerah tidak akan menyelesaikan masalah. Terus berusaha, jeli melihat celah serta mau memanfaatkan kesempatan yang datang, akan menentukan siapa yang mampu bertahan dalam situasi ini.

Hal inilah yang terus dibuktikan Karang Taruna, RW 02, Kelurahan Cimone Jaya, Kecamatan Karawaci yang tetap produktif dan berkreasi lewat produksi sabun cuci piring. “Ini dimulai, dari salah satu anggota karang taruna yang bisa meracik bahan-bahan hingga menjadi sabun cuci piring. Disitu, kita membuat pelatihan dan kini terus produksi setiap minggunya,” ungkap Kahfi Surowardi, Ketua Karang Taruna RW 02, Kamis (4/11/21).

Kata Kahfi, hal ini dikembangkan untuk dapat bertahan ditengah pandemi covid-19, memberdayakan karang taruna untuk membangun sebuah peluang usaha. Hasilnya, respon masyarakat dan konsumen luar lingkungan ternyata cukup tinggi, dan Karang taruna RW 02, Kelurahan Cimone Jaya dapat produksi hingga 10 liter setiap minggunya.

Diproduksi mulai ukuran 250 ml hingga ukuran jerigen lima literan, semua di pasarkan dengan harga yang sangat terjangkau, bahkan bisa dibilang jauh dari harga pasaran. “Harga khusus kami kasih untuk warga sekitar, seperti ukuran 600ml kita jual hanya dengan harga Rp5 ribu. Maka banyak, warga sekitar yang menjadi reseller kita yang mereka jual dengan harga lebih tinggi lagi,” katanya.

Disamping itu, dijelaskan Kahfi Karang Taruna RW 02, Kelurahan Cimone Jaya juga melakukan gerakan bank sampah, pengolahan sampah bekas, hingga jual beli botol bekas. Hasilnya, dikelola untuk pengembangan kampung tematik.

“Pastinya, ditengah pandemi ini kita berusaha para pemuda dapat terus produktif dengan peluang-peluang yang ada. Pengolahan bank sampah seminggu sekali setiap Sabtu-Minggu, sedangkan untuk produksi sabun cuci piring setiap Kamis. Produktif, menguntungkan dan bangkit bersama adalah misi kami,” tutur Kahfi.



Kota Tangerang CImone Jaya Covid Usaha

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!