Kamis, 2 November 2017 00:00 WIB | Dibaca : 202
Kapolsek Jatiuwung Pimpin Apel Kesiapan Pengamanan Keberangkatan Massa FSPMI

Polres Metro Tangerang Kota

Polsek Jatiuwung

Jatiuwung – Kamis, 02 November 2017 pukul 07.45 WIB.Polsek Jatiuwung menggelar apel kesiapan pengamanan keberangkatan massa buruh yang tergabung dalam Federasi Serikat Pekerja Metal Indonesia (FSPMI) Kota Tangerang, di halaman Mapolsek Jatiuwung, Jl. Gatot Subroto Km.5 Kelurahan Keroncong, Kecamatan Jatiuwung Kota Tangerang.

Apel kesiapan pengamanan tersebut, di pimpin langsung oleh Kapolsek Jatiuwung, Kompol. Eliantoro Jalmaf, S.IK, M.IK di ikuti pula oleh Wakapolsek, para Kanit/Panit fungsi dan Kapolsubsektor, serta seluruh anggota Polsek Jatiuwung yang hari ini melaksanakan dinas maupun cadangan, yang berjumlah 45 personil.

Dalam arahannya, Kapolsek mengingatkan kepada seluruh anggota yang terlibat dalam pelaksanaan pengamanan keberangkatan, maupun penyekatan massa buruh tersebut, agar tidak membawa senjata api ataupun sangkur.

Kapolsek juga menambahkan, dalam menghadapi massa buruh yang akan melakukan unjuk rasa agar bersikap humanis, namun tetap tegas, upayakan saat melakukan penyekatan sesuai ploting yang sudah di tentukan, tidak ada massa yang melakukan aksi sweeping ke perusahaan, atau mengajak para karyawan yang sedang bekerja di perusahaan untuk ikut bergabung dengan massa tersebut.

Selesai memberikan arahannya, Kapolsek mempersilahkan Wakapolsek AKP Gunawan, S.Ap untuk membacakan ploting penugasan anggota sesuai surat perintah yang telah di buat.

Apel kesiapan pengamanan keberangkatan massa buruh tersebut selesai, seluruh anggota Polsek Jatiuwung langsung berangkat menuju plotingnya masing-masing.

(Jtu)



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!