Jumat, 21 April 2017 00:00 WIB | Dibaca : 360
Polsek Jatiuwung Amankan Pelaku Curanmor Dari Amukan Massa

restrotangerang.info – Seorang pemuda pengangguran, Rahmad (25) nyaris tewas dikeroyok massa karena kepergok mencuri sepeda motor di Kampung Uwung Girang, RT03/11, Kelurahan Uwung Jaya, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang, Sabtu (15/4/2017) malam. Beruntung, aksi main hakim sendiri itu dihentikan polisi dan pelaku diamankan ke Polsek Jatiuwung.

Peristiwa itu terjadi sekira pukul 16.30 WIB. Rahmad bersama rekannya yang belum diketahui identitasnya mencoba mencuri sepeda motor Honda Beat Nopol B-3540-CFF milik Suryadi yang terparkir di depan rumahnya.

Saat Rahmad tengah membobol kunci kontak dengan leter T. Korban keluar dan langsung meneriaki tersangka dengan teriakan “maling..maling”. Warga sekitar yang mendengar ada teriakan maling mencoba mengejar pelaku. Akhirnya, Rahmad berhasil ditangkap hingga jadi bahan bulan-bulanan warga yang emosi.

“Pelaku ada dua, satu lari, dan yang satunya berhasil ditangkap oleh warga dan babak belur dihajar massa. Untung polisi cepat merapat ke Tkp dan membawa pelaku yang dihakimi massa ke Polsek,” jelas Kapolsek Jatiuwung, Kompol Agung Budi Leksono SH, S.ik, M.pd (16/4/2017).

Dari tangan pemuda asal Lampung ini, diamankan satu buah kunci liter T berikut anak kunci dan satu buah obeng min bergagang warna kuning.

“Pelaku dijerat Pasal 363 KUHP tentang curanmor dengan ancaman hukuman 5 tahun penjara,” kata Kapolsek Jatiuwung, Kompol Budi Agung Leksono, SH, S.Ik, M.Pd.

(HUMAS RESTRO TANGERANG KOTA)



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!