Jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024, Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berkomitmen mendukung proses persiapan secara matang. Salah satunya, Pemkot Tangerang kembali menggelar Rapat Koordinasi Kewaspadaan Dini dengan tema khusus kesiapsiagaan pengamanan.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang Irman Pujahendra menuturkan, Rapat Koordinasi Kewaspadaan Dini selama ini digelar secara rutin dengan melibatkan berbagai stakeholder lintas sektoral di Kota Tangerang.
Rapat koordinasi tersebut dilakukan untuk mengantisipasi gangguang keamanan, ketertiban, dan kelancaran menjelang Pilkada 2024 yang akan diselenggarakan dua pekan mendatang.
"Kami menggelar rapat koordinasi ini secara khusus untuk memberikan pembekalan tentang upaya antisipasi segala gangguan, ancaman, bahkan hambatan yang akan ditemui selama proses penyelenggaraan Pilkada serentak 2024 di Kota Tangerang," ujar Irman, Kamis (14/11/24).
Sebelumnya, Pemkot Tangerang juga telah sukses menggelar Apel Siaga Satlinmas Pilkada Kota Tangerang 2024. Pemkot Tangerang juga memanfaatkan momentum tersebut untuk melantik secara resmi 520 petugas Linmas (Perlindungan Masyarakat) dan 5.412 Petugas Ketertiban yang akan ditugaskan secara khusus untuk mengawal 2.706 Tempat Pemungutan Suara (TPS) selama Pilkada 2024 di Kota Tangerang.
"Kami juga telah menggelar apel siaga dengan melibatkan ribuan petugas di lapangan nanti sebagai bentuk persiapan konkret, sekaligus menyamakan langkah sinergi semua lapisan untuk mendukung pengamanan selama Pilkada 2024 mendatang," tambahnya.
Selain itu, Pemkot Tangerang berharap rapat koordinasi tersebut dapat mewujudkan keamanan, ketertiban dan kelancaran pesta demokrasi serentak yang akan digelar pada Rabu 27 November 2024 mendatang.
Diketahui, Rapat Koordinasi Kewaspadaan Dini ini turut dihadiri langsung oleh Polres Metro Tangerang Kota dan Kodim 0506/TGR.