Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berkomitmen meningkatkan produktivitas budi daya perikanan di Kota Tangerang. Sepanjang 2024 ini, Pemkot Tangerang telah menyalurkan bantuan pakan ikan sebanyak 3,81 ton kepada kelompok pembudi daya ikan di berbagai wilayah di Kota Tangerang.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan (DKP) Kota Tangerang Muhdorun menuturkan, program pemberian bantuan pakan ikan tersebut merupakan salah satu langkah strategis untuk meningkatkan produktivitas budi daya perikanan lokal di Kota Tangerang.
Tidak hanya itu, pemberian bantuan pakan ikan juga dilakukan untuk membantu meringankan beban operasional di tengah tantangan ekonomi bagi sejumlah Pokdakan di Kota Tangerang.
"Kami baru saja menuntaskan program penyaluran bantuan pakan ikan, sepanjang tahun ini kami membagikannya secara bertahap dengan total 3,81 ton pakan ikan berhasil disalurkan," ujar Muhdorun, Rabu (13/11/24).
Ia melanjutkan, Pemkot Tangerang berhasil menuntaskan program pemberian bantuan pakan ikan tersebut melalui tiga tahapan sepanjang tahun ini. Tercatat, Pemkot Tangerang telah menyalurkan 1,26 ton pada Juli, kemudian 1,45 ton pada Oktober, dan 1,1 ton yang baru saja direalisasikan kemarin (November) secara langsung.
"Kami telah membagikan bantuan pakan ikan ini secara rutin untuk membantu pengembangan budi daya ikan di Kota Tangerang. Adapun jenis pakannya sesuai yang dibutuhkan pembudi daya, mulai dari pakan starter atau PF500, pakan lanjutan 781 dan pakan lanjutan 782," tambahnya.
Selain itu, Pemkot Tangerang berharap bantuan pakan ikan tersebut dapat membantu meningkatkan produktivitas budi daya ikan sekaligus mencukupi pasokan kebutuhan pangan ikan di Kota Tangerang.
"Kami juga berharap produktivitas budi daya ikan dapat berkontribusi lebih terhadap pertumbuhan ekonomi di Kota Tangerang," pungkasnya.