Jumat, 27 September 2024 17:28 WIB | Dibaca : 805
20 Peserta Bersaing di STQ Kecamatan Karang Tengah Kota Tangerang
20 Peserta Bersaing di STQ Kecamatan Karang Tengah Kota Tangerang
20 Peserta Bersaing di STQ Kecamatan Karang Tengah Kota Tangerang

Kecamatan Karang Tengah kembali menggelar Seleksi Tilawatil Qur'an (STQ) tingkat kecamatan, Kamis (26/9/24).

Camat Karang Tengah Hendriyanto menjelaskan, STQ ditujukan kepada para generasi muda yang ada di lingkup Kecamatan Karang Tengah. Seleksi tersebut diikuti dua puluh peserta dengan tujuan agar mereka giat dan cinta terhadap Al-Qur'an, serta ajang untuk mengasah soft skillnya di bidang tilawatil Qur'an.

“Alhamdulillah, kami baru saja melaksanakan STQ tingkat kecamatan, peserta yang ikut memiliki potensi yang sangat luar biasa,” ujarnya.

Diketahui, STQ kali ini dikhususkan untuk Tilawatil Qur’an bagi remaja dengan usia 10-18 tahun yang terbagi menjadi dua kategori, putra dan putri.

Di hari yang sama, keluarlah juara untuk masing kategori. Kategori Putra Juara l diraih oleh M. Faiq Madurrahman, Juara ll Dede Rujhan, Juara lll Wahyudin. Untuk kategori Putri, Juara l diraih Rika Novianti, Juara ll Zakiatul Hasanah, Juara lll Siti Murtafiah.

Nantinya, mereka yang mendapatkan juara akan dibina melalui Ikatan Qori dan Qoriah Al Madinah (IQOMA) yang bekerja sama dengan LPTQ Kecamatan Karang Tengah.

“Tentunya, setelah menang mereka akan kami bina melalui IQOMA, untuk persiapan menghadapi perlombaan di tingkat kota. Harapan kami juga, para pemenang nantinya dapat mewakili kecamatan dengan baik dan bisa juara membanggakan Kecamatan Karang Tengah,” pungkasnya.



kota tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!