Kemeriahan malam puncak Hari Jadi ke-31 Kota Tangerang masih terasa. Masyarakat yang datang dari berbagai daerah di Kota Tangerang dan sekitarnya, sukses terhibur dengan penampilan musisi lokal hingga ditutup dengan band legendaris Gigi, di Taman Elektrik Kota Tangerang, Rabu (28/2/2024) malam.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang Rizal Ridolloh menuturkan, kesuksesan gelaran acara tak lepas dari kolaborasi banyak pihak. Sehingga pada malam puncak Hari Jadi ke-31 Kota Tangerang dapat berjalan dengan tertib, aman dan kondusif.
"Tentunya ini tak lepas dari kolaborasi berbagai pihak serta stakeholder yang turut menyukseskan jalannya acara. Karena kegiatan ini merupakan pesta kita bersama untuk Kota Tangerang," tuturnya.
Ia pun mengungkapkan, tak hanya Disbudpar, namun ada juga Dinas Lingkungan Hidup (DLH) dengan petugas kebersihan, Diskominfo dalam penyebaran informasi, hingga pada pengamanannya ada Satpol PP Kota Tangerang, serta Kodim 05/06 dan Polres Metro Tangerang Kota dengan puluhan personelnya. Selain itu, BPBD juga menyediakan mobil damkar dan penyemprotan lingkungan pasca acara.
"Termasuk Dinas Kesehatan yang menyiagakan petugas medis dan Mobil Ambulance 119 siap siaga menangani pengunjung jika dibutuhkan. Dinas Perhubungan yang betugas diseluruh akses jalan menuju lokasi, hingga menyiapkan sejumlah kantong parkir. Sehingga puncak acara Hari Jadi ke-31 Kota Tangerang berjalan sukses dan aman," jelas Rizal.
Sementara itu, Kepala DLH Kota Tangerang Tihar Sopian mengatakan, pada setiap gelaran event Kota Tangerang DLH selalu siap siaga memastikan kebersihan selama acara, agar memberikan kenyamanan kepada pengunjung yang datang dari berbagai daerah tersebut.
"Kami menerjunkan 30 petugas kebersihan di Taman Elektrik hingga ke depan Puspem Kota Tangerang. Tak hanya itu, kami juga menyiapkan 15 armada bentor, satu dumptruck dan 5 pengawas kebersihan, yang bersiaga dari pagi hingga malam hari," ucap Tihar. (dsw)