Kamis, 4 Januari 2024 15:53 WIB | Dibaca : 872
Jelang Pemilu, Satpol PP Kota Tangerang Siapkan Pembentukan Petugas Ketertiban TPS
Jelang Pemilu, Satpol PP Kota Tangerang Siapkan Pembentukan Petugas Ketertiban TPS
Jelang Pemilu, Satpol PP Kota Tangerang Siapkan Pembentukan Petugas Ketertiban TPS
Jelang Pemilu, Satpol PP Kota Tangerang Siapkan Pembentukan Petugas Ketertiban TPS
Jelang Pemilu, Satpol PP Kota Tangerang Siapkan Pembentukan Petugas Ketertiban TPS

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang melalui Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Tangerang terus melakukan persiapan dalam menyambut Pemilihan Umum (Pemilu) tahun 2024 mendatang. Terbaru, Satpol PP Kota Tangerang baru saja melakukan koordinasi bersama dalam menyiapkan pembentukan petugas ketertiban Tempat Pemungutan Suara (TPS) di Kota Tangerang.

Kepala Satpol PP Kota Tangerang, Wawan Fauzi menuturkan, Satpol PP Kota Tangerang akan berperan aktif dalam mensukseskan Pemilu 2024 mendatang. Bersama dengan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang, Satpol PP Kota Tangerang menyiapkan pembentukan petugas ketertiban yang berasal dari anggota Satuan Perlindungan Masyarakat (Satlinmas) atau unsur masyarakat lainnya sesuai dengan Peraturan Menteri Dalam Negeri No. 26 Tahun 2020 dan Peraturan KPU No. 8 Tahun 2022.

“Dalam menyiapkan para anggota Linmas dari masing-masing kelurahan, kami sudah memberikan pembekalan-pembekalan untuk meningkatkan eksistensi Satlinmas sebagai salah satu unsur penyelenggara ketertiban umum dan ketentraman masyarakat di Kota Tangerang, khususnya pada Pemilu 2024 mendatang,” ujar Kepala Satpol PP Kota Tangerang, Wawan Fauzi, selepas rapat koordinasi di Aula Kantor Satpol PP Kota Tangerang, Kamis, (4/1/24).

Ia melanjutkan, Satpol PP Kota Tangerang juga akan menyiapkan dua anggota Linmas untuk bertugas di setiap TPS di Kota Tangerang. Lanjutnya, petugas ketertiban yang telah dibentuk tersebut berfungsi untuk mengawasi dan membantu penyelenggaraan Pemilu 2024 di Kota Tangerang.

“Kami berkomitmen penuh untuk menyiapkan petugas terbaik dalam mensukseskan Pemilu 2024 di Kota Tangerang. Apalagi, petugas ini mempunyai peran yang sangat penting, mulai dari pembentukan TPS sampai perhitungan suara selesai dilakukan,” pungkasnya.



kota tangerang satpol pp petugas tps keamanan tps pemilu

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!