Ribuan masyarakat memenuhi malam puncak Pekan Raya Kota Tangerang, sekaligus merayakan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-30 Kota Tangerang, yang digelar di Taman Elektrik, pada Selasa (28/02/23). Sejak hari pertama pada (24/02/23), Pekan Raya Kota Tangerang tidak pernah sepi dari pengunjung. Baik yang hadir ingin menyaksikan hiburan maupun yang ingin melihat pameran-pameran yang ada di Pekan Raya Kota Tangerang.
Hanna, warga Cimone mengaku senang dengan keseruan acara yang dihadirkan di Pekan Raya Kota Tangerang. Tak hanya berminat untuk menyaksikan hiburannya, tetapi stand-stand yang ada di acara ini juga menarik perhatian Hanna.
“Acaranya seru banget, tadi juga happy sing along bareng Ari Lasso. Sengaja juga tadi datang dari sore untuk lihat-lihat pameran dan stand UMKM yang ada dan banyak yang menarik. Menurut saya, ini acara terbaik di awal tahun khususnya di Tangerang,” ujarnya.
Salah satu warga Teluk Naga, M.Wahyudin mengatakan ia datang sejak hari pertama Pekan Raya Kota Tangerang dimulai untuk menyaksikan artis-artis nasional yang tampil.
“Saya sudah datang dari hari pertama untuk nonton Tipe-X tapi karena hujan jadi tidak sampai selesai. Lalu, besoknya saya datang kembali untuk nonton J-Rocks dan hari ini datang lagi untuk nonton Ari Lasso. Acaranya seru apalagi setelah kemarin berhenti karena pandemi, akhirnya sekarang mulai ada acara lagi jadi kembali ada hiburan,” ungkapnya.
Warga lainnya, Aji yang merupakan seorang Kerabat Kotak, sebutan untuk penggemar grup band Kotak yang turut meramaikan hari terakhir Pekan Raya Kota Tangerang, mengaku puas dengan Pekan Raya Kota Tangerang dan dapat menyaksikan band favoritnya tampil secara dekat.
“Puas banget dengan acaranya apalagi bisa nonton Kotak di barisan paling depan seru sekali. Selamat ulang tahun juga untuk Kota Tangerang yang ke-30 semoga semakin aman, tertib, dan tentram. Pokoknya Tangerang is the best, dan saya bangga tinggal di Tangerang meskipun saya orang perantauan,” tutupnya. (Sin)