Rabu, 5 Maret 2025 15:24 WIB | Dibaca : 90
Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tangerang Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir
Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tangerang Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir
Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tangerang Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir
Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tangerang Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir
Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tangerang Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir
Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tangerang Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir
Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tangerang Salurkan Bantuan ke Warga Terdampak Banjir

Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang Bersama Kwartir Cabang Gerakan Pramuka Kota Tangerang memberikan bantuan logistik dan perahu karet untuk warga yang terdampak banjir di sejumlah titik di Kota Tangerang.

Wakil Ketua Bidang Abdi Masyarakat Hubungan Masyarakat Kwarcab Kota Tangerang Ika Lestari menjelaskan, Kwarcab Kota Tangerang membuka dapur umum di dua titik. Yaitu di Kwarcab Kota Tangerang dan Sekretariat Saka Patriot untuk menu berbuka puasa bagi warga yang terdampak banjir.

“Hari ini kami membuka dapur umum dan menyiapkan sekitar 200-300 nasi bungkus untuk warga terdampak banjir dalam bentuk rice bowl. Dan hal ini kita akan lakukan dua sampai tiga hari ke depan,” jelas Ika.

Selain itu, pihaknya juga mengerahkan anggota Gerakan Pramuka yang tergabung dalam Pramuka peduli di antaranya Saka Dinsos, Saka Patriot dan Saka Wira Kartika dikerahkan untuk membantu warga yang terdampak banjir di sejumlah wilayah di Kota Tangerang.

“Kita kerahkan beberapa saka kita untuk membantu warga yang terkena banjir, dan kita juga sudah bekerja sama dengan Dinas Sosial sejak kemarin untuk memberikan bahan makanan di posko pengungsian banjir,” pungkasnya.

Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Tangerang juga memberikan komitmennya untuk membantu masyarakat yang mengalami kesulitan atau sedang terdampak bencana, tak terkecuali Satuan Karya yang tersebar di berbagai instansi juga siap untuk selalu hadir dan membantu masyarakat Kota Tangerang.



kota tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!