Sabtu, 22 Februari 2025 15:38 WIB | Dibaca : 78
Ruwahan Agung dan Haul Akbar di Masjid  Agung Al-Ittihad Kota Tangerang
Ruwahan Agung dan Haul Akbar di Masjid  Agung Al-Ittihad Kota Tangerang
Ruwahan Agung dan Haul Akbar di Masjid  Agung Al-Ittihad Kota Tangerang
Ruwahan Agung dan Haul Akbar di Masjid  Agung Al-Ittihad Kota Tangerang

Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan 1446 Hijriah dan sebagai rangkaian Hari Ulang Tahun (HUT) ke-32 Kota Tangerang, Masjid Agung Al-Ittihad Kota Tangerang menggelar Ruwahan Agung dan Haul Akbar, di halaman Masjid Agung Al-Ittihad, Sabtu (22/2/25).

Kegiatan tersebut bertujuan sebagai pemberian penghormatan dan penghargaan setinggi-tingginya kepada pendahulu, pendiri Tangerang Raya, mulai dari Aria Wangsakara hingga para pemimpin yang sudah wafat serta imam-imam besar pendiri Masjid Agung Al-Ittihad Kota Tangerang.

Ketua Pelaksana Ruwahan Agung dan Haul Akbar, Muhammad Farhan mengungkapkan kegiatan Ruwahan Agung dan Haul Akbar selain menyambut bulan suci Ramadan, tetapi juga mengundang dan mengajak masyarakat untuk ikut menghaulkan keluarga mereka.

“Bagi segelintir keluarga mungkin sulit untuk melakukan acara haul, maka hari ini kita berikan kesempatan untuk sama-sama kita menghaulkan keluarga kita yang sudah wafat. Dengan kita mengdoakan orang tua kita, insyaallah keluarga kita yang sudah wafat dapat keberkahan dari doa-doa yang kita panjatkan,” ungkapnya.

Lanjutnya, adapun rangkaian acara pada Ruwahan Agung dan Haul Akbar yakni dimulai dari sarapan bersama, tawasul dan khatam Qur’an sebanyak 32 kali, tausiyah, makan siang bersama, salat zuhur berjemaah, serta pembacaan Yassin, Tahlil, dan kirim doa bersama yang dipimpin oleh KH. Ahmad Fudholi.

“Acara ini diikuti oleh ibu-ibu Majelis Taklim Al-Ittihad, Format Tangerang, pengurus DKM masjid-masjid Kecamatan Tangerang dan Kecamatan Karawaci. Sementara itu, tadi juga kita melakukan tawasulan untuk 1.300 nama arwah. Nantinya, kita akan buatkan buku Yassin yang didalamnya terdapat nama-nama arwah tersebut,” lanjutnya.

Diharapkan, Ruwahan Agung dan Haul Akbar ini dapat menjadi agenda tahunan untuk menyambut bulan suci Ramadan atau rangkaian HUT Kota Tangerang. “Sehingga mudah-mudahan acara ini dapat menjadi acara yang iconic.” Harapnya.

Sementara itu, di tempat yang sama Sekretaris Daerah Kota Tangerang Herman Suwarman mengungkapkan rasa syukurnya atas acara tersebut yang mendapatkan antusias yang luar biasa dari masyarakat Kota Tangerang.

“Ini merupakan kegiatan positif yang tentunya akan Pemerintah Kota Tangerang dukung terus dan tentunya kegiatan tersebut akan diupayakan ada setiap tahunnya,” tutup Herman Suwarman.



kota tangerang

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!