Mini Soccer Metropolis yang berada di lantai tiga rooftop Mal Metropolis Kota Tangerang resmi dilaunching, Jumat (6/12/24).
Hadirnya Mini Soccer Metropolis ini bisa untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang gemar olahraga sepak bola mini yang kini eksis di Kota Tangerang.
Pengelola Mini Soccer Metropolis Sudaryo mengatakan, Mini Soccer Metropolis hadir dengan konsep yang menyenangkan dan berbeda.
“Selain memiliki suasana rooftop yang mungkin jarang ditemui di Kota Tangerang, Mini Soccer Metropolis juga hadir dengan harga yang affrodable untuk semua kalangan,” ungkap Sudaryo.
Menurutnya, lapangan sepak bola mini di wilayah Kota Tangerang memang sudah mulai bermunculan. Namun, Mini Soccer Metropolis hadir dengan suasana yang berbeda. Yakni, bermain bola di atas gedung mal atau pusat perbelanjaan.
"Mini Soccer Metropolis hadir sebagai wadah kepedulian bagi para komunitas-komunitas fun football untuk mempererat silaturahmi lewat sepak bola," tuturnya.
"Semoga dengan adanya Mini Soccer Metropolis ini, bisa menjadi salah satu pilihan bermain sepak bola dengan fasilitas yang baik, suasana yang berbeda dan kenyamanan yang menjanjikan," tambahnya.
Bagi yang ingin mencoba Mini Soccer Metropolis, para pecinta bola bisa langsung ke rooftop Mal Metropolis lantai 3.