Kedai kopi di Kota Tangerang banyak menghadirkan konsep unik untuk memikat hati para pengunjungnya. Salah satunya yang menarik perhatian adalah Fyllo Coffee.
Tempat ini menawarkan pengalaman baru di tengah kota, dengan mengusung konsep nuansa ala pantai yang dikelilingi pasir lembut di setiap sudutnya, menciptakan suasana seolah-olah berada di tepi pantai.
Owner Fyllo Coffee Denny Heriansyah menjelaskan, Fyllo Coffee didirikan sebagai tempat untuk pelepas penat, sebab hanya di sini pengunjung akan disuguhkan suasana santai ala pantai sambil menikmati berbagai hidangan yang tersedia.
Hal tersebut menjadikan tempat ini cocok untuk berkumpul bersama keluarga maupun nongkrong dengan teman-teman.
"Saya berpikir untuk membangun experience yang berbeda dari yang lain. Akhirnya saya memilih konsep pantai, dengan harapan pengunjung bisa ngopi santai kaya di pantai," jelas Denny.
Fyllo Coffee menyediakan berbagai menu, mulai dari varian minuman kopi seperti signature dan espresso based. Untuk nonkopi terdapat varian yakult based, tea based, milk based dan soda based. Terdapat berbagai varian snack hingga makanan berat yang siap memanjakan lidah seperti croffle, baso aci, steak, mix platter dan masih banyak lainnya.
"Di sini menyediakan hampir 50 menu yang terdiri dari minuman kopi dan nonkopi serta makanan ringan hingga berat. Harganya juga sangat terjangkau, mulai dari Rp 9 ribu hingga Rp 26 ribu dan untuk makanan Rp 21 ribu hingga Rp 38 ribu," ujar Denny.
Fyllo coffee berlokasi di Jalan KH. Hasyim Ashari, Kecamatan Cipondoh. Buka setiap hari mulai pukul 10.00 WIB hingga 23.00 WIB dan khusus weekend tutup hingga 24.00 WIB.
Di hari tertentu Fyllo Coffee menampilkan hiburan, termasuk live music setiap Rabu, Sabtu dan Minggu, serta penampilan DJ hadir khusus pada Kamis. Setiap bulannya, Fyllo Coffee rutin membagikan promo khusus untuk pelanggan melalui media sosial di @fyllocoffee. (Dias Ericahyani)