Pemerintah Kota (Pemkot) Tangerang terus berkomitmen melestarikan kekayaan warisan budaya yang tersebar di Kota Tangerang. Salah satunya, Pemkot Tangerang terus berupaya mengindentifikasi, melestarikan, sekaligus memajukan berbagai objek kebudayaan yang berpotensi menjadi simbol warisan budaya daerah khas Kota Tangerang.
Kepala Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) Kota Tangerang Rizal Ridolloh menuturkan, Pemkot Tangerang sejauh ini telah mengantongi daftar objek kebudayaan berpotensi diajukan sebagai Warisan Budaya Tak Benda (WBTb), baik dari kategori budaya tradisi lokal, kesenian, sampai kuliner yang hanya bisa ditemukan di Kota Tangerang.
“Kami sejauh ini telah mengidentifikasi banyak objek kebudayaan potensial khas Kota Tangerang yang memiliki keunikan luar biasa, seperti tari lenggang cisadane, kuliner laksa, kuliner kue teripang, musik gambang kromong, tradisi keramas merang, silat beksi, dan masih banyak yang lain, semuanya berpotensi menjadi warisan budaya sekaligus objek ekonomi kreatif berbasis pariwisata budaya,” ujar Rizal, Selasa (16/10/24).
Ia melanjutkan, Pemkot Tangerang juga bekerja sama dengan berbagai pihak untuk mendukung pelestarian objek kebudayaan tersebut berjalan secara maksimal. Terlebih, Pemkot Tangerang menilai objek kebudayaan yang tersebar memiliki daya tarik keunikan yang luar biasa untuk dikembangkan lebih lanjut menjadi pariwisata potensial di Kota Tangerang. Seperti tradisi ritual Gotong Toapekong yang belum lama ini diselenggarakan Perkumpulan Klenteng Boen Tek Bio.
“Kami juga terus melakukan pengkajian lebih lanjut untuk mendorong objek-objek kebudayaan yang ada dapat ditetapkan secara resmi sebagai warisan budaya khas Kota Tangerang, seperti sementara ini yang sedang dikaji adalah alat musik tehyan, tradisi arak-arakan perahu maulid dan tradisi keramas merang untuk diusulkan di tahun depan,” tambahnya.
Selain itu, Pemkot Tangerang berharap masyarakat juga turut berpartisipasi dalam upaya pelestarian sekaligus pengembangan objek kebudayaan untuk menghidupkan sektor ekonomi kreatif berbasis pariwisata budaya di Kota Tangerang.