Kamis, 7 Maret 2024 16:55 WIB | Dibaca : 1493
Bingung Cari Menu Buka Puasa? Ini Rekomendasi Takjil Legendaris di Kota Tangerang
Bingung Cari Menu Buka Puasa? Ini Rekomendasi Takjil Legendaris di Kota Tangerang

Berburu takjil atau hidangan pembuka di bulan puasa adalah aktivitas yang paling menyenangkan selama Ramadan. Tapi jangan dulu membuat list, sebelum mencoba langsung varian makanan khas Kota Tangerang yang legendaris ini.

Daftar menu takjil ini, dipastikan menjadi pilihan tepat saat bosan dengan menu di rumah. Berikut menu takjil legendaris di Kota Tangerang yang wajib dilist untuk berbuka puasa di Ramadan 2024.

1. Warung Asinan Sudi Mampir Hj Sofy

Takjil satu ini merupakan kuliner legendaris yang berada di wilayah Kecamatan Pinang. Tepatnya, Jalan KH Hasyim Ashari yang sudah ada sejak 1975. Meski sudah berdiri selama 46 tahun, sang pendiri yang kini diteruskan ke anak cucunya, masih bisa mempertahankan cita dan kualitas rasa asinan khas Betawi.

Bukan hanya asinan sayur yang terkenal karena kegurihan bumbu kacangnya, asinan buahnya pun sangat segar dan pedas. Sangat cocok untuk menu pendamping berbuka puasa.

Dianjurkan, datanglah lebih awal, karena sehabis ashar asinan ini sudah mulai diserbu pembeli.

2. Es Selendang Mayang Babeh Sapri

Menu berbuka puasa yang menyegarkan sekaligus mengenyangkan adalah Es Selendang Mayang Babeh Sapri yang terletak di Jalan Honoris Raya, Modernland, Kelurahan Kelapa Indah, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang.

Lapaknya terbilang sederhana, namun sudah berdiri sejak 1980-an. Kini, bukan Babeh Sapri lagi yang berjualan, melainkan anak lelakinya. Seporsi, menu khas Betawi ini dihargai Rp12 ribu per porsinya.

3. Kuliner Pasar Lama

Siapa yang tidak tahu tempat ini? Kawasan Kuliner Pasar Lama yang berada di Jalan Kisamaun, Kelurahan Sukasari, Kecamatan Tangerang, Kota Tangerang ini, adalah perkampungan pertama yang disinggahi orang Tionghoa pada tahun 1407.

Menu legendaris yang patut dicoba di sini ialah Toge Goreng yang sudah ada sejak 1995, Es Podeng sejak 1990, hingga Sate Ayam H. Ishak yang selalu jadi primadona pelancong yang berkunjung ke Kota Tangerang.



umkm kuliner ramadan kota tangerang #Smart Branding

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!