Rabu, 17 Januari 2024 12:00 WIB | Dibaca : 567
Puskesmas Cibodasari Kota Tangerang Berikan Newborn Photoshoot Gratis Bagi yang Melahirkan di Poned

Satu inovasi ringan namun cukup berkesan dilakukan oleh Puskesmas Cibodasari, Kecamatan Cibodas, Kota Tangerang pada awal tahun 2024 ini. Inovasi tersebut berupa fasilitas gratis newborn photoshoot bagi pasien yang melahirkan di fasilitas Poned Puskesmas Cibodasari.

Diketahui, newborn photoshoot merupakan istilah yang digunakan fotografer untuk hasil dari pemotretan bayi yang baru lahir. Masa-masa newborn tidak akan terulang lagi, sehingga ini merupakan waktu yang sangat berharga. Newborn photoshoot sedang tren saat ini, baik dikalangan selebritas hingga masyarakat biasa.

Kepala Puskesmas Cibodasari, dr. Didi mengungkapkan begitu trendnya newborn photoshoot menjadikan Puskesmas Cibodasari ingin memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, terutama yang melahirkan di Poned. Serta dilengkapi dengan fasilitas pemberian layanan akta lahir dan Kartu Identitas Anak (KIA) karena sudah terkoneksi dengan Disdukcapil Kota Tangerang.

“Kami berikan layanan atau program ini secara gratis dengan penata bayi oleh para bidan yang ada di Puskesmas Cibodasari. Layanan ini sudah cukup banyak dimanfaatkan atau dirasakan para bayi atau orang tua. Maka, pasca melahirkan dan pulang ke rumah, seluruh layanan gratis ini sudah selesai dan lengkap. Newborn photoshoot, Akta Lahir hingga KIA,” katanya.

Dalam hal ini, kata dr. Didi Puskesmas Cibodasari selain mengutamakan keselamatan dan kesehatan ibu dan bayi. Lewat newborn photoshoot Puskesmas Cibodasari berupaya memberikan layanan lainnya yang dapat memberikan kebahagiaan bagi para pasien.

“Apa yang dilakukan Puskesmas Cibodasari ini merupakan salah satu bentuk pelayanan prima kepada masyarakat. Harapan besarnya ialah, masyarakat kian nyaman dan senang memanfaatkan ragam layanan di puskesmas-puskesmas Kota Tangerang,” tutup dr. Didi.



puskesmas cibodas sari kota tangerang photoshoot gratis puskesmas

Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!