Sabtu, 18 November 2023 00:00 WIB | Dibaca : 2282
Lepas Sambut Dandim 0506/Tgr, Sachrudin: Kolaborasi dalam Wujudkan Kamtibmas dapat Terus Terjaga
Lepas Sambut Dandim 0506/Tgr, Sachrudin: Kolaborasi dalam Wujudkan Kamtibmas dapat Terus Terjaga
Lepas Sambut Dandim 0506/Tgr, Sachrudin: Kolaborasi dalam Wujudkan Kamtibmas dapat Terus Terjaga
Lepas Sambut Dandim 0506/Tgr, Sachrudin: Kolaborasi dalam Wujudkan Kamtibmas dapat Terus Terjaga
Lepas Sambut Dandim 0506/Tgr, Sachrudin: Kolaborasi dalam Wujudkan Kamtibmas dapat Terus Terjaga
Lepas Sambut Dandim 0506/Tgr, Sachrudin: Kolaborasi dalam Wujudkan Kamtibmas dapat Terus Terjaga
Wakil Wali Kota Tangerang, H. Sachrudin, hadir dalam acara lepas sambut Komandan Kodim (Dandim) 0506/Tangerang, dari Kolonel Infanteri, Ali Imran kepada Letnan Kolonel (Letkol) Infanteri, Endik Hendra Sandi, yang bertempat di Episode Hotel Gading Serpong, Jum'at malam, (17/11).

 

Dalam kesempatannya, wakil wali kota, menyampaikan apresiasi sekaligus ungkapan terimakasih kepada Ali Imran atas dedikasi dan kontribusinya dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) terutama di Kota Tangerang.

 

"Begitu banyak yang telah kita lakukan bersama dalam bersinergi dan berkolaborasi baik dalam menjaga maupun dalam hal pembinaan kepada masyarakat akan pentingnya menjaga Kamtibmas," tutur Sachrudin.

 

"Untuk itu, saya akan selalu mendoakan agar pak kolonel selalu sehat dan sukses di manapun nantinya pak Ali Imran ditugaskan," imbuhnya.

 

Dalam kesempatan yang sama, Sachrudin, turut menyambut dan menyampaikan ungkapan selamat datang kepada Endik Hendra Sandi, yang secara resmi akan mengemban tugas sebagai Dandim 0506/Tgr menggantikan Ali Imran.

 

"Selamat datang dan selamat bertugas kepada Dandim 0506/Tgr yang baru. Selamat bergabung, sudah ditunggu inovasi-inovasinya, kolaborasinya dan juga sinerginya bersama Pemerintah Kota dan juga Forkopimda untuk senantiasa menjaga dan mewujudkan masyarakat yang aman, tertib dan berdaya saing tentunya," tutup Sachrudin.


Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!