Kamis, 12 April 2018 00:00 WIB | Dibaca : 1542
Keren! Hadir Dua Motif Baru Batik Jam Gede Jasa dan Jembatan Berendeng
Keren! Hadir Dua Motif Baru Batik Jam Gede Jasa dan Jembatan Berendeng
Keren! Hadir Dua Motif Baru Batik Jam Gede Jasa dan Jembatan Berendeng
Keren! Hadir Dua Motif Baru Batik Jam Gede Jasa dan Jembatan Berendeng
Keren! Hadir Dua Motif Baru Batik Jam Gede Jasa dan Jembatan Berendeng
Keren! Hadir Dua Motif Baru Batik Jam Gede Jasa dan Jembatan Berendeng

Menik Batik Wijen, produsen batik asal kota Tangerang kembali mengeluarkan motif barunya yang tentu berciri khas kota Tangerang, yaitu motif Jam Gede Jasa danJembatan Berendeng. Motif baru ini melengkapi koleksi sebelumnya,yang total keseluruhan menjadi Sembilan batik khas kota Tangerang.

Staf administrasi Menik, Dita menuturkan motif baru tersebut mendapat inspirasi dari hal-hal yang menarik tentang kota Tangerang. Kemudian, yang membuat serta mencari ide adalah hasil diskusi dari kami seluruh komponen yang ada di Menik Batik Mijen

“Kami lakukan ini, dari ide hingga eksekusi kurang lebih selama 2 bulan. Pencetus ide motif oleh Ibu. Naning Surtiningsih,yang membuat motif & warnaialah Anak dari Ibu naning Menur Ardhanareswaridansuaminya Idhar Naim. Untuk proses pembatikannya sendiri kami lakukan di daerah Semarang,” imbuhnya, Kamis (12/4).

Dalam penggarapan motif baru ini, Dita mengungkapkan, kesulitan paling tinggi adalah menterjemahkan sebuah bangunan, peristiwa, maupun hal unik di Tangerang menjadi sebuah motif batik yang luwes, enak dilihat, dan tidak kaku.

Hingga saat ini, Batik Menik Mijen selain eksis di kota Tangerang juga telah merambahnasional. Beragam metode pemasaran dilakukannya, salah satunya melalui media social yang ada. Untuk harga jual batik, tergantungteknik pembuatan batiknya dan bahannya. Mulai dari 145.000-250.000 per potong (untuk ukuran 2 meter lebar kain 115 cm).

Menjadi kebanggan tersendiri bagi Batik Menik Mijen, karena telah mampu memperkenalkan beragam motif batik khas kota Tangerang, baik di local maupun nasional. “Kami tentu merasa bangga karena bisa menggangkat nama kota Tangerang serta bisa memperkenalkan icon-icon yang ada di kota Tangerang,” jelasnya.



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!