Minggu, 30 Juli 2017 00:00 WIB | Dibaca : 490
KPU Kota Tangerang Sosialisasi Pemilukada Kota Tangerang
KPU Kota Tangerang Sosialisasi Pemilukada Kota Tangerang

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Tangerang mulai melakukan sosialisasi pemilihan dan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Tangerang yang direncanakan akan berlangsung tahun 2018 mendatang.

Sosialisasi itu dilakukan dengan mendatangi berbagai kelompok dan organisasi masyarakat di seluruh Kota Tangerang. Sanusi, ketua KPU Kota Tangerang yang memimpin anggota dan staf sekretariat KPU Kota Tangerang,

menjelaskan bahwa kegiatan itu bertujuan untuk menginformasikan kepada warga Kota Tangerang tentang tahapan dalam perhelatan pesta demokrasi pemilihan Kepala daerah kota Tangerang sudah dimulai, Dengan Tagline

“ Bersama Sukseskan” KPU Kota Tangerang mulai menampung masukan dan saran untuk bersama-sama mensukseskan pemilukada Kota Tangerang tersebut. “Saran dan kritik akan menjadi kajian kami dalam melaksanakan pemilukasda ini,” ujarnya jelasnya saat mendatangi Sekretariat Kelompok Kerja (Pokja) Wartawan Tangerang sebagai salah satu tujuan sosialisasinya.

Selain organisasi kewartawanan yang menjadi tujuan sosialissi itu juga adalah kalangan pendidik. Keterlibatan pendidik ini dikatakannya penting untuk memberi pemahaman yang benar kepada siswa sekolah sebagai pemilih pemula



Artikel Terkait


Komentar

Pastikan Google Captcha Sudah Tercentang !!!